Setelah melalui serangkaian pemusatan Latihan, timnas putri Indonesia siap melakukan laga uji coba. Kali ini negara yang dituju adalah Hongkong. Di negaranya Jacky Chan ini, timnas putri Indonesia akan menjalani 2 kali pertandingan, tanggal 11 dan 14 Juli.
Bagi timnas putri Indonesia, laga uji coba ini merupakan yang ketiga di tahun 2024. Sebelumnya Safira Ika dan kawan-kawan telah sukses menghempaskan timnas Singapura 5-0. Selanjutnya dalam laga uji coba di Bahraian, Safira Ika kembali memetik kemenangan atas timnas Bahrain, 3-2 dan 3-0.
Menanggapi performa timnas putri Indonesia, Satotu Mochizuki selaku pelatih menyatakan kepuasannya.
“Pemain ini adalah kombinasi informasi dari saya sendiri dan PSSI, beberapa dari pemain ini sudah pernah ikut dengan saya, dan saya sangat puas dengan performa mereka selama di pemusatan latihan,” kata Satoru Mochizuki dilansir dari laman resmi PSSI, Selasa (9/7/2024).
Dalam pemusatan latihan tersebut Coach Mochi memanggil 27 pemain. Termasuk di antaranya beberapa pemain keturunan yang ikut di dalamnya. Mereka adalah Noa Leatomu, Estella Loupatty, dan Sydney Hopper.
Namun saat pengumuman pemain yang akan dibawa ke Hongkong, nama Noa Leatomu dan Estella Loupatty tidak termasuk di dalamnya. Permasalahan paspor tampaknya yang menjadi penyebab.
Mengenai kekuatan Hongkong, secara jujur Coach Mochi tidak mengetahui kualitasnya. Namun hal itu tidak terlalu menjadi masalah. Coach Mochi yakin dengan kekuatan skuad yang dibawanya kali ini.
“Untuk nanti melawan Hongkong, sejujurnya saya belum mengetahui kekuatan dan permainan mereka, yang pasti siapapun lawannya, tujuannya saya yakni untuk memberikan kemenangan bagi Indonesia,” tekad Coach Mochi.
Dari 24 nama yang dibawa, tampak 3 nama baru terselip di dalamnya. Mereka adalah Sydney Sari Hopper (Tulsa SC), Katarina Stalin (Sporting Blue Valley), dan Kayla Ristianto (Cornell Women’s Soccer Team).
Selebihnya, timnas putri Indonesia juga dipenuhi nama-nama tenar yang telah dikenal sebelumnya. Mereka adalah Shafira Ika, Octavianti, Citra Rahmadani, Marsela Alwi, Zahra Muzdalifah, Claudia Scheunemman, dan lain-lain.
Bekal inilah yang membuat Satoru Mochizuki yakin akan meraih kemenangan. Rombongan ini dikabarkan telah meninggalkan tanah air menuju Hongkong pada hari ini, Selasa (9/7/2024).
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia akan Mencapai Target Karena Hal Ini
-
Ketegasan Erick Thohir Terhadap Timnas Indonesia Akhirnya Berbuah Manis
-
China Masters 2024, Celah Jonatan Christie Lolos BWF World Tour Finals 2024
-
Timnas Indonesia Bungkam Arab Saudi 2-0, Begini Komentar Media Vietnam
Artikel Terkait
-
Wow! PSSI Targetkan Timnas Putri Mampu Raih Peringkat ke-3 di AFF Cup 2024
-
Coach Timo Apresiasi Animo Peserta MilkLife Soccer Challenge Tangerang: Kita Dorong SSB Buka Kelas Putri
-
Lama Tak Terdengar, Bagaimana Nasib Sepak Bola Putri di Indonesia?
-
Meski Digelontor Banyak Gol Belanda, Kiper Asal Banyuwangi Dipuji Maarten Paes
-
Timnas Putri Babak-belur Dihajar Belanda, Pelatih Satoru Mochizuki Justru Bersyukur? Ini Alasannya
Hobi
-
Daftar Sementara 24 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Penerus Thom Haye Sudah Dihubungi Agen PSSI, Siap Bela Timnas Indonesia?
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
Terkini
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
Kisah Haru Para Pendidik Demi Mencerdaskan Generasi Bangsa dalam Guru Cinta
-
Spoiler When the Phone Rings Episode 1, Yoo Yeon Seok Dapat Ancaman?
-
Salaryman's Club: Anime Sports Kombinasi Olahraga dan Kehidupan Kantoran
-
Bermain di Light Shop, Park Bo-young Ikut 'Kursus' Jadi Suster