Barisan suporter setia Timnas Indonesia bakal kembali dimanjakan dengan gelaran Piala AFF U-19 yang bergulir di bulan Juli 2024 ini.
Dilansir dari laman aseanfootball.org, pentas sepak bola kelompok umur 19 tahun regional Asia Tenggara tersebut bakal memulai kick-off nya pada Rabu, 17 Juli 2024.
Itu artinya, gelaran ini bahkan hanya berjarak sekitar dua pekan saja jika dihitung dari laga terakhir gelaran Piala AFF U-16 yang dimainkan oleh Thailand dan Australia pada 3 Juli 2024 lalu.
Sebuah rentang waktu yang tentunya tak terlalu panjang untuk dinantikan oleh para pencinta Timnas Indonesia untuk kembali bisa menyaksikan aksi-aksi terbaik para pemain Garuda Muda.
Sama halnya dengan gelaran Piala AFF U-16, turnamen Piala AFF U-19 edisi 2024 ini pun juga diselenggarakan di Indonesia.
Namun yang menjadi pembeda adalah, jika Piala AFF U-16 dimainkan di Surakarta, Jawa Tengah, maka untuk turnamen kakak tingkat mereka, yakni Piala AFF U-19 ini dimainkan di Surabaya, Provinsi Jawa Timur.
Sebagai tuan rumah, Timnas Indonesia yang tergabung di grup A tak perlu menunggu pergantian hari untuk langsung turun bertanding.
Dari laman jadwal aseanfootball, anak asuh coach Indra Sjafri tersebut langsung akan bermain di hari pertama, tanggal 17 Juli 2024 melawan Filipina, di Stadion Gelora Bung Tomo yang menjadi kebanggaan Arek-arek Surabaya khususnya dan warga Jawa Timur pada umumnya.
Selain bertarung melawan Filipina, Timnas Indonesia yang tergabung di grup A juga nantinya akan berjibaku melawan Kamboja pada tanggal 20 Juli 2024, dan Timor Leste di pertandingan terakhir fase penyisihan grup pada 23 Juli 2024 nanti.
Sementara itu, delapan pesaing Timnas Indonesia lainnya di turnamen Piala AFF U-19 edisi kali ini, terbagi menjadi dua grup lainnya, grup B berkomposisikan Laos, Vietnam, Myanmar dan Australia, serta grup C yang beranggotakan Malaysia, Thailand, Singapura dan Brunei Darussalam.
Seperti halnya gelaran Piala AFF U-16 lalu yang membagikan empa jatah tiket babak semifinal kepada tiga juara grup dan satu runner-up terbaik, Piala AFF U-19 ini pun mengimplementasikan format yang sama.
Jadi nantinya, tim pemuncak klasemen dari tiga grup tersebut bakal langsung lolos ke fase empat besar, sementara tiga tim yang menduduki posisi runner-up, akan ditentukan satu perwakilan terbaik untuk menggenapi empat tim semifinalis gelaran.
Kira-kira, Timnas Indonesia U-19 bakal melangkah sejauh apa ya di turnamen ini? Bisa menjadi juara atau tidak ya?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Melihat Kedewasaan Mental Bermain Marselino Ferdinan Melalui Brace yang Dilesakkannya ke Gawang Arab Saudi
-
Indonesia vs Arab Saudi: Mencoba Memahami Makna di Balik Selebrasi Seorang Marselino Ferdinan
Artikel Terkait
-
Tijjani Reijnders Dirumorkan ke Barcelona, Kondisi Eliano Reijnders Jadi Sorotan
-
AC Milan Jadi Kunci Kepindahan Kevin Diks ke Bundesliga, Kok Bisa?
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
Dikontrak Venezia sampai 2027, Jay Idzes: Saya Ingin ke Liverpool!
Hobi
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Penyerang yang Berpotensi Tersingkir dengan Hadirnya Ole Romeny di Timnas Indonesia
-
Lolos Semifinal China Masters 2024, Jonatan Christie Dihadang Shi Yu Qi
-
Usai Kualifikasi Piala Dunia, STY Langsung Dihadapkan Misi Juara AFF Cup?
-
Erick Thohir Evaluasi Kinerja STY, Singgung Pemain Naturalisasi di Timnas
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?