GP Hungaria 2024 pada Minggu (21/07/24), seakan menjadi puncak kekesalan Max Verstappen setelah mengalami rangkaian balapan yang buruk akhir-akhir ini. Banyak drama yang terjadi di Hungaroring, salah satunya adalah yang terjadi antara Max Verstappen, mobil RB20, dan tim Red Bull sendiri.
Di sesi kualifikasi Max Verstappen hanya mampu mengamankan P3, dia kalah dari duo McLaren yang berhasil mengamankan posisi 1-2. Hal inilah yang mungkin menyebabkan Max Verstappen tidak berhati-hati saat melakukan start di sesi balap.
Max Verstappen terlihat buru-buru untuk mendekat ke arah duo McLaren, saat melewati tikungan mobilnya terdorong hingga menyebabkan dirinya keluar lintasan.
Momen seperti ini tidak terjadi beberapa kali di balapan kemarin, Max Verstappen juga sempat terlibat duel panas dengan Lewis Hamilton. Di lap ke-35 Max Verstappen sempat ingin menyalip Lewis Hamilton dari sisi luar T2, sayangnya dia mengalami understeer dan melebar.
Kejadian lebih parah kembali terjadi di putaran ke-63, di mana Max Verstappen secara buru-buru mencoba menyalip Lewis Hamilton di sebuah tikungan dari sisi dalam, naas ban belakang Verstappen menyenggol ban depan Hamilton. Hal ini membaut mobil Max Verstappen melayang dan kembali keluar jalur.
Selain bermasalah dengan pembalap lain, Max Verstappen juga beberapa kali mengeluh soal remnya yang tidak bekerja dengan maksimal. Ditambah lagi dengan strategi lemah dari Red Bull membuat Max Verstappen marah-marah kepada timnya lewat radio.
Setelah balapan, pembalap asal Belanda tersebut mengungkapkan kritiknya terhadap strategi yang dilakukan oleh Red Bull.
"Kami tidak memiliki kecepatan untuk melawan McLaren hari ini, tetapi saya pikir kami masih bisa memperjuangkan P3. Strategi yang salah membuat saya berada dalam posisi yang tidak menguntungkan. Saya harus terus-menerus bertarung dengan orang lain, mencoba menyalip, tapi tidak berhasil," ungkap Max Verstappen, dilansir dari laman Autosport pada Senin (22/7/2024).
Strategi Red Bull yang kacau membuat Max terkena undercut setiap kali dia melakukan pit stop, di pit stop pertama dia kehilangan posisi oleh Hamilton dan di pit stop kedua oleh Leclerc. Dengan kondisi ini dia selalu dalam posisi tertinggal dan kesulitan untuk menyalip.
Hingga pada akhirnya Max memaksa untuk tetap mengejar posisi yang lebih depan, meskipun timnya memberi instruksi agar dia lebih berhati-hati dalam memakai ban. Kendati demikian, Max tetap tidak bisa finis di podium dan hanya sanggup mencapai P5.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Menang di 3 Sirkuit Tersulit, 2025 Jadi Musim Terbaik Marc Marquez?
-
Bersaing dengan Honda, Gigi Dall'igna Minat Rekrut Jack Miller di WorldSBK
-
Percaya Diri, Bos McLaren Tak Tertarik Sama Sekali pada Max Verstappen
-
Suka Berulah Akhir-Akhir Ini, Honda Beneran Mau Rekrut Jorge Martin?
-
Mercedes Kepincut Max Verstappen, George Russell Enggan Perpanjang Kontrak?
Artikel Terkait
-
Rangkuman F1 GP Hungaria 2024: Oscar Piastri Menang, Max Verstappen Malang
-
Hasil Kualifikasi F1 GP Hungaria 2024, McLaren Sukses Kunci Barisan Depan
-
Bukan Main, KTM Tech3 Langsung Targetkan Podium Tiap Balapan di Musim 2025
-
Serupa tapi Tak Sama, Ini Perbedaan Mekanisme Kualifikasi di F1 dan MotoGP
-
Pesimis, Mercedes Ragu Bisa Menang Lagi di GP Hungaria 2024
Hobi
-
Jalani Menit Debut Lebih Melimpah, Andalan Malaysia Ini Bakal Sukses di Liga Jepang?
-
Futsal di Indonesia: Perjalanan Panjang Menuju Popularitas dan Prestasi
-
Mochizuki Gagal Bawa Timnas Putri ke Piala Asia, Nasibnya di Ujung Tanduk?
-
Frank Van Kempen Antusias Gabung dalam Proyek Besar Sepak Bola Indonesia
-
Telmo Castanheira Ungkap Sosok yang Membuatnya Tertarik Bela Persik Kediri
Terkini
-
Night Runner oleh Jung Yong Hwa: Harapan Emosional pada Bintang Jatuh
-
Meme In This Economy dan Kenyataan Pahit Hidup di Tengah Ketimpangan
-
4 Gaya Kasual ala Yunjin LE SSERAFIM, Simpel dan Tetap Fashionable
-
Sinopsis dan Jadwal Tayang Drama China Rose and Gun yang Dibintangi Xuan Lu
-
Ulasan novel Embrace the Serpent: Tukang Permata yang Menjadi Ratu Magis