Scroll untuk membaca artikel
Sekar Anindyah Lamase | zahir zahir
Kadek Arel saat membela Timnas Indonesia U-20 (Instagram/arelpriyatnaa_)

Bek muda timnas Indonesia U-20, yakni Kadek Arel menjadi sorotan usai skuad garuda U-20 menaklukkan Argentina dengan skor tipis 1-2 dalam ajang Seoul Earth on Us Cup 2024 yang digelar pada Rabu (28/08/2024) kemarin di Mokdong Stadium, Seoul, Korea Selatan.

Melansir dari laman resmi PSSI, hal ini dikarenakan pemain yang baru berusia 19 tahun tersebut sukses menjebol gawang Argentina dan membantu timnas U-20 menang atas tim berjuluk “Tango” tersebut.

Performa Kadek Arel sendiri dalam laga kontra Argentina kemarin memang cukup luar biasa. Dirinya mampu berperan sebagai tembok kokoh di lini pertahanan dan juga cukup piawai dalam membuka peluang dan mencetak gol bagi tim.

Tak heran jika banyak pihak yang menyebut Kadek Arel layak menggantikan posisi dari Rizky Ridho di timnas Indonesia U-23 kedepannnya kendati dirinya masih berusia 19 tahun saat ini.

Mungkinkan Kadek Arel Gantikan Peran Rizky Ridho di Timnas U-23?

Rizky Ridho Saat Membela Timnas Indonesia U-23. (instagram.com/rizkyridhoramadhani)

Melansir dari laman Transfermarkt, Kadek Arel sendiri sejatinya sudah pernah merasakan bermain di level timnas Indonesia U-23 saat berlaga di ajang AFF Cup U-23 2023 lalu. Bahkan, dirinya yang kala itu masih berusia 18 tahun juga menjadi salah satu pilar di lini belakang skuad garuda U-23 kala sukses menjadi runner-up AFF Cup U-23 2023.

Lantas, dengan kini kondisi Kadek Arel yang lebih matang dan sukses menjadi salah satu pilar utama di timnas U-20, apakah dirinya layak untuk menggantikan peran dari Rizky Ridho?

Seperti yang diketahui, usai gelaran Piala Asia U-23 2024 lalu, beberapa punggawa timnas Indonesia, termasuk Rizky Ridho akan pensiun dari timnas U-23 karena faktor usia.

Hal ini membuat skuad garuda U-20 yang ada saat ini kemungkinan besar akan diprospek jangka panjang untuk menggantikan ‘kakak-kakaknya’ di skuad U-23 yang telah ‘pensiun’.

Melihat performa dan gaya permainan Kadek Arel dan Rizky Ridho yang hampir sama, kemungkinan pemain asal klub Bali United tersebut untuk kembali ke timnas U-23 akan terealisasikan.

Pasalnya, Kadek Arel tak hanya piawai dalam menjaga lini pertahanan semata, tetapi juga mampu mencetak gol dari berbagai skema, khususnya bola mati.

Kemampuan ini mirip dengan apa yang dimiliki oleh Rizky Ridho. Bek asal Klub Persija Jakarta tersebut sejauh ini telah mencetak 4 gol bagi timnas Indonesia di semua level umur. Lalu, menurutmu apakah Kadek Arel layak untuk menggantikan peran dari Rizky Ridho kedepannya?

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

zahir zahir