Pada lanjutan laga di pekan ke-4 BRI Liga 1 musim 2024/2025, PS Barito Putera akan menjamu tamunya Persik Kediri di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta. Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), laga tersebut dijadwalkan akan digelar pada Sabtu (14/09/2024) pukul 15.30 WIB.
PS Barito Putera yang pada pekan ke-3 kemarin harus takluk 1-2 dari Persebaya Surabaya tentunya akan mengusung misi meraih kemenangan guna keluar dari papan bawah klasemen sementara. Di sisi lain, Persik Kediri yang pada pekan ke-3 kemarin meraih hasil imbang saat melawan Malut United tentunya juga akan menargetkan 3 poin saat melakoni laga tandang ke Stadion Sultan Agung, Bantul.
Persik Kediri Gelar Uji Coba Jelang Pekan Ke-4
Jelang hadapi laga kontra PS Barito Putera, tentunya punggawa Persik Kediri melakukan evaluasi total selama masa jeda FIFA Matchday 2 pekan lalu. Melansir dari laman resmi klub, persikfc.com, tim berjuluk “Macan Putih” tersebut juga sempat menggelar laga uji coba selama masa jeda kompetisi kemarin.
Pada Minggu (01/09/2024) kemarin, Persik Kediri menggelar laga uji coba melawan tim Liga 2, yakni PSIM Yogyakarta di Stadion Brawijaya, Kediri. Namun, pada laga uji coba tersebut, Persik Kediri harus takluk dengan skor 0-1 dari tim tamu. Akan tetapi, pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide tak mempermasalahkan hasil akhir tersebit. Menurutnya ini merupakan bahan evaluasi yang baik untuk timnya jelang hadapi laga di pekan ke-4.
“Ini latih tanding yang bagus, karena kami menghadapi tim yang meskipun dari Liga 2 namun mereka sudah melakukan persiapan yang cukup lama. Saya juga ingin melihat kemampuan para pemain yang do 3 laga awal musim ini belum banyak masuk dalam starting eleven, secara umum saya puas karena mereka mampu mengendalikan pertandingan dan membuat banyak peluang,” ujar Marcelo Rospide.
Melawan PS Barito Putera, Persik Kediri dipastikan sudah tak diperkuat oleh winger andalannya, yakin Ferinando Pahabol. Melansir dari laman resmi klub, pemain yang sempat membela Persik selama beberapa musim tersebut memilih untuk mengakhiri kerjasama dengan klub karena minimnya menit bermain. Dirumorkan dirinya akan segera bergabung dengan klub kasta Liga 2.
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
SEA Games 2025: Indra Sjafri di Ambang Cetak Rekor Bersejarah di Timnas!
-
Gaya Melatihnya Mirip Shin Tae-yong! Benarkah Jesus Casas Jadi Jawaban Timnas Indonesia?
-
Bukan STY, Legenda Ini Justru Sarankan PSSI Rekrut Pelatih Lokal di Timnas!
-
SEA Games 2025: Beda Nasib Timnas Putra dan Putri Indonesia, Seperti Apa?
-
Beda Nasib Indonesia dan Malaysia di Ranking FIFA, PSSI Harus Lakukan Apa?
Artikel Terkait
Hobi
-
Kompak! Pemain Timnas Indonesia Nantikan Kembalinya Shin Tae-yong
-
Rizky Ridho Blak-blakan Soal Blunder Maut Lawan Irak: "Sepersekian Detik Saja..."
-
Prioritaskan SEA Games, PSSI Turunkan Timnas U-23 di FIFA Matchday November
-
SEA Games 2025: Indra Sjafri di Ambang Cetak Rekor Bersejarah di Timnas!
-
Dari Lapangan ke Komentar: Bukti Nyata Perbedaan Level Shin Tae-yong dan Alex Pastoor
Terkini
-
Lionsgate Umumkan Jadwal Rilis Baru Film Mutiny, Tayang Agustus 2026
-
Halle Berry dan Chris Hemsworth Bikin Film Perampokan, Netizen Malah Bahas MCU: Storm dan Thor Join!
-
4 Essence Toner Korea Mengandung Mugwort, Cocok untuk Kulit Sensitif dan Berjerawat
-
Cuma Rp3 Jutaan! 5 HP Midrange Ini Punya Fitur Khas HP Flagship 2025
-
Nirina Zubir Bangga Mahkotanya Kini Jadi Wig untuk Pejuang Kanker