Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri akhirnya memutuskan nama-nama pemain yang akan dibawanya menuju babak Kualifikasi Piala Asia U-20. Melalui unggahan akun resmi Instagram Timnas Indonesia, @timnasindonesia pada Minggu (22/9/2024), pelatih berdarah Sumatera Barat tersebut mengumumkan 23 nama pemain yang dipersiapkannya untuk mengarungi tiga laga prasyarat putaran final Piala Asia U-20 di pekan ini.
Uniknya, dari 23 nama tersebut, pelatih yang sukses mempersembahkan medali emas SEA Games untuk Indonesia di tahun 2023 itu tak memasukkan nama Welber Jardim. Hal ini cukup memantik rasa penasaran, mengingat pemain Sao Paulo U-17 tersebut selama ini merupakan salah satu pemain yang cukup tampil baik di tim asuhannya, dan kerap menjadi opsi kejutan untuk mengisi pos permainan karena memiliki versatilitas yang cukup tinggi.
Lantas, apakah alasan yang membuat Indra Sjafri tak menyertakan seorang Welber Jardim di skuatnya kali ini? Apakah sang pemain memang sudah tak masuk dalam rencana permainan dari coach Indra?
Meskipun hingga saat ini belum ada penjelasan yang benar-benar valid, namun alasan terkuat mengapa coach Indra tak menyertakan Welber Jardim dalam skuat babak kualifikasi Piala Asia U-20 ini lebih dikarenakan faktor perijinan klub.
Seperti yang kita ketahui bersama, Welber Jardim merupakan salah satu pemain yang masuk dalam kategori pemain berprospek cerah di Sao Paulo U-17 yang mentas di Liga Muda Brazil. Dan bisa ditebak, untuk melepaskan sang pemain ke Timnas Indonesia, tentunya membutuhkan effort yang lebih besar daripada harus memintakan izin kepada klub pemain yang mentas di Liga Indonesia.
Meskipun menurut laman saopaulofc.net saat ini tim U-17 Sao Paulo sedang "beristirahat" karena tak lolos ke babak play-off 8 besar kompetisi Brasileiro U-17 imbas hanya menempati posisi kelima grup B, namun klub tempat Welber Jardim berkarir tersebut memiliki program lanjutan dalam pembangunan tim, termasuk latihan-latihan pemantapan taktik untuk menjalani kompetisi berikutnya.
Jadi, tak adanya Welber Jardim di Timnas Indonesia U-20 bukan karena coach Indra tak lagi melirik jasanya ya, namun lebih dikarenakan sang pemain masih harus fokus dengan klubnya saat ini. Terlebih lagi, sebagai pelatih, tentunya coach Indra juga sudah memiliki beragam plan untuk anak asuhnya, termasuk mungkin di antaranya adalah mempersiapkan Welber Jardim untuk putaran final Piala Asia U-20 nanti.
Bukan demikian teman-teman pembaca?
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
Artikel Terkait
-
Pelatih Merasa Miris Kevin Diks Terancam Absen Bela Timnas Indonesia
-
Menyedihkan! Sandy Walsh Mulai Jadi Camat di Yokohama F Marinos
-
3 Pemain Keturunan Akan Jalani Naturalisasi untuk Indonesia
-
Selangor FC Pantau Eliano Reijnders, Harus Bayar 7 Kali Lipat dari Harga Pemain Termahal Ini
-
Virus Apa yg Tengah Menyerang Ragnar Oratmangoen?
Hobi
-
BRI Liga 1: Persebaya Menangi Derbi Suramadu, Sukses Jaga Harga Diri di GBT
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
Terkini
-
Viral Film Jumbo, Banyak Film Anak-anak Sebenarnya Menyasar Penonton Dewasa
-
Lim Young Woong 'Heavenly Ever After,' Janji Cinta Abadi Lewat Lirik Puitis
-
Review Film Rumah Untuk Alie: Bukan Rumah tapi Neraka!
-
Dari Street Style ke Smart Casual, Intip 4 OOTD ala Johnny Suh NCT 127
-
Cahaya Dewantara di Tengah Kabut Politik Bangsa