Kegagalan timnas Vietnam lolos ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 meninggalkan luka mendalam bagi skuat dan pendukungnya. Permasalahannya, Vietnam memulai ajang ini dengan baik. Mereka meraih 3 kemenangan di laga awal. Modal ini membuat mereka yakin lolos ke babak final.
Namun apa lacur, di pertandingan ketiga justru nasib mereka berubah total. Hasil imbang yang seharusnya bisa membuat mereka aman di posisi runner-up terbaik, justru gagal didapat. Mereka kalah dari Suriah karena gol bunuh diri.
Namun kegagalan ini justru ditanggapi lain oleh media Vietnam dalam artikelnya.
“Tanpa meraih kemenangan sekaligus, Indonesia dan Thailand menyebabkan tim Vietnam turun peringkat dan berisiko tersingkir,” tulis soha.vn, Minggu (29/9/2024).
Sepintas apa yang dialami Indonesia dan Thailand tidak terkait langsung dengan Vietnam. Dalam pertandingan terakhir, Indonesia hanya bermain imbang melawan Yaman, sedangkan Thailand justru kalah dari Irak.
Namun setelah dirunut lebih jauh, hasil 2 pertandingan ini berdampak serius pada Vietnam. Hasil imbang antara Indonesia dan Yaman ternyata membuat posisi Yaman sebagai runner-up menjadi aman karena mereka menggenggam poin 7.
Di sisi lain, Thailand yang menderita kekalahan tetap dapat tersenyum. Selisih gol yang mereka miliki sangat cukup untuk melaju ke babak final. Thailand mampu memaksimalkan jumlah gol saat bertanding melawan tim lemah.
Akhirnya posisi Yaman dan Thailand langsung bertengger di posisi aman dalam 5 runner up terbaik. Sedangkan Vietnam harus meringis di peringkat ke-6. Mereka kalah selisih gol dengan Yordania yang mempunyai +8, sedangkan Vietnam hanya +5.
Dalam pikiran Vietnam seandainya pertandingan antara Indonesia dan Yaman berakhir dengan salah satu pemenang, mungkin saja peta di runner up terbaik akan berubah. Demikian pula seandainya Thailand mampu mengalahkan Irak.
Namun jika dicermati lebih mendalam, kegagalan ini sepenuhnya karena timnas Vietnam sendiri. Dalam 3 laga awal, terbukti lini depan mereka banyak membuang peluang. Saat mereka berhadapan dengan tim yang relative lemah, gol yang tercipta relative sedikit.
Kesalahan kedua apalagi kalau bukan kegagalan mereka mengalahkan Suriah. Padahal, seandainya mereka mampu mengimbangi saja, Vietnam akan cukup diuntungkan karena mereka mengantongi nilai 7. Namun alih-alih menang, mereka justru kalah karena gol bunuh diri di menit ke-78.
Dan terbukti apa yang dikatakan media Vietnam sebelumnya. Akhirnya, Vietnam sendirilah yang menentukan nasibnya di ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Lolos Semifinal China Masters 2024, Jonatan Christie Dihadang Shi Yu Qi
-
Meski Tidak Turunkan Skuat Terbaiknya di AFF 2024, Indonesia tetap Ancaman bagi Vietnam
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia akan Mencapai Target Karena Hal Ini
-
Ketegasan Erick Thohir Terhadap Timnas Indonesia Akhirnya Berbuah Manis
Artikel Terkait
-
Shin Tae-yong ke Marselino: Kalau Tak Memenuhi Janji, Kamu mati
-
Curi Perhatian! Ini Reaksi Pelatih PSBS Biak usai Strikernya Dipanggil Timnas Indonesia
-
Tak Turunkan Skuad Terbaik, Bisakah Timnas Indonesia Unjuk Gigi di Piala AFF 2024?
-
Tijjani Reijnders Dirumorkan ke Barcelona, Kondisi Eliano Reijnders Jadi Sorotan
-
Janji Ngesot Jika Timnas Indonesia Kalah Lawan Arab Saudi, Oscar Dany: Kalian Zalim!
Hobi
-
Curi Perhatian! Ini Reaksi Pelatih PSBS Biak usai Strikernya Dipanggil Timnas Indonesia
-
Tak Turunkan Skuad Terbaik, Bisakah Timnas Indonesia Unjuk Gigi di Piala AFF 2024?
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Penyerang yang Berpotensi Tersingkir dengan Hadirnya Ole Romeny di Timnas Indonesia
-
Lolos Semifinal China Masters 2024, Jonatan Christie Dihadang Shi Yu Qi
Terkini
-
Ilusi Uang Cepat: Judi Online dan Realitas yang Menghancurkan
-
Dukungan Jokowi dalam Pilkada Jakarta: Apa yang Bisa Kita Pelajari?
-
Psikologi Feminisme di Buku Ada Serigala Betina dalam Diri Setiap Perempuan
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi