Gagal meraih kemenangan di lima pertandingan terakhir membuat Manchester United ‘di ambang karam’. Dalam klasemen Premier League 2024-2025, misalnya. Tim raksasa berjuluk The Red Devils itu menempati urutan ke-14 dari 20 peserta karena baru mengoleksi 8 poin.
Jelas merupakan hasil yang tak diinginkan. Apalagi Manchester United membidik gelar juara musim ini. Di pekan terakhir sebelum jeda FIFA Match Day, mereka hanya bisa meraih satu poin ketika bertandang ke markas Aston Villa di Villa Park.
Kedua kesebelasan sudah mencoba membangun serangan dari segala arah, tetapi duel sengit tetap ditutup dengan skor kacamata. Hasil ini memperpanjang tren negatif Manchester United karena masih belum mampu meraih kemenangan penuh.
Kritik demi kritik datang menerjang catatan tersebut. Namun meski demikian, Antara News melaporkan bahwa Erik Ten Hag memamerkan torehan clean sheet yang berhasil didapatkan oleh anak asuhannya.
“Ini adalah clean sheet keempat kami musim ini dan hal ini menunjukkan kontrol yang kami miliki saat menguasai bola, kami terorganisir dengan sangat baik,” kata Ten Hag, Senin (7/10/2024).
Empat clean sheets ini juga dinilai pelatih asal Belanda itu sebagai kemajuan luar biasa di area pertahanan, salah satunya adalah menunjukkan permainan build-up timnya yang bagus dan tenang.
“Saya pikir kami melakukannya dengan sangat baik di semua aspek lainnya: empat kali clean sheet, sehingga hal ini menunjukkan sesuatu tentang pertahanan, pengorganisasian benar-benar berkembang dalam hal itu,” sambungnya.
Kendati demikian, ada sejumlah hal yang perlu diperbaiki selama jeda internasional. Ia ingin Alejandro Garnacho lebih kejam, klinis, dan mengatasi situasi tidak ideal.
Dua striker utamanya, yakni Joshua Zirkzee dan Rasmus Hojlund, sejauh ini juga baru menyarangkan masing-masing satu gol. Ten Hag menyebut bahwa ketajaman mereka akan segera datang.
Erik Ten Hag Merasa Semua Pihak Masih Mendukungnya
Di balik keadaan sulit yang dialami timnya, pelatih Erik Ten Hag menyebut bahwa dukungan para pemain hingga petinggi klub terhadapnya masih sama.
Ia berkata, “Saya tidak tahu apa yang berbeda (dukungan kepadanya), karena mereka seharusnya memberi tahu saya. Kami berkomunikasi dengan sangat terbuka, sangat transparan.”
Ten Hag menegaskan, komunikasinya dengan para petinggi klub seperti Sir Jim Ratcliffe, Dan Ashworth, dan Omar Berrada selalu terbuka dan tanpa ada hambatan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Akui Man City Sedang Rapuh, Pep Guardiola Optimis Pertahankan Gelar Juara?
-
Jelang Piala AFF 2024, Erick Thohir Bicara soal Peluang Maarten Paes Tampil Berama Timnas Indonesia
-
Dilibas Tottenham Hotspur 4-0, Era Keemasan Manchester City Telah Berakhir?
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
Artikel Terkait
-
Joss!!! Maarten Paes Diam-diam Bikin Sejarah Buat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Manchester United Kedatangan 5 Sosok Baru, Pilihan Langsung Ruben Amorim
-
3 Pelatih Eropa yang Layak Direkrut jika Shin Tae-yong Dipecat
-
Bintang Manchester United Kirim Pesan Spesial untuk Timnas Indonesia Jelang Lawan Jepang
-
Menohok, 3 Pemain Keturunan yang Tolak Mentah-mentah Timnas Malaysia
Hobi
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
-
Akui Man City Sedang Rapuh, Pep Guardiola Optimis Pertahankan Gelar Juara?
Terkini
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan