Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Desyta Rina Marta Guritno
Formula 1 (Instagram/@f1)

Formula 1 kembali lagi dengan 3 rangkaian seri terakhir mereka yang akan dimulai dengan GP Las Vegas 2024. Race tersebut akan dilaksanakan hari Minggu, 24 November 2024.

Tidak hanya karena seri pembuka setelah libur panjang, balapan kali ini juga sangat ditunggu karena bisa menjadi penentu siapa yang akan jadi juara dunia musim 2024.

Pembalap Red Bull, Max Verstappen, bisa mengunci gelar di Las Vegas Strip Circuit, Nevada, jika berhasil memenuhi beberapa syarat. Apa syaratnya?

Perlu diketahui, saat ini Max masih memimpin di klasemen sementara dengan total poin sebanyak 393 angka, sedangkan Lando Norris saat ini menempati posisi kedua dengan 331 poin.

Kemenangan Max di Brazil membuat dirinya sudah unggul 62 poin dengan tiga balapan tersisa, yakni GP Las Vegas yang akan dilaksanakan akhir pekan ini, GP Qatar, dan seri terakhir GP Abu Dhabi.

Melansir dari laman Sporting News, secara keseluruhan ada 86 poin yang masih bisa diperebutkan, 25 poin untuk setiap kemenangan di setiap seri, satu poin untuk putaran tercepat di setiap seri, dan delapan poin untuk balapan sprint terakhir tahun ini, yang akan dilakukan pada GP Qatar.

Nah, jika Max Verstappen sudah unggul 60 poin atau lebih dari Norris setelah balapan di Las Vegas, maka ia akan menjadi juara dunia .

Sederhananya, Max hanya butuh finis di depan Norris untuk bisa mengunci gelar keempatnya di GP Las Vegas. Sementara Norris harus mencuri poin setidaknya 3 angka untuk bisa menunda perayaan gelar rivalnya musim ini.

Kalaupun Max finis di belakang Norris, dia hanya perlu menjaga jaraknya agar gap poin tidak kurang dari 60 angka, karena bagi Norris untuk mengejar 50 poin alias menang dalam 2 lomba tersisa masih belum cukup untuk menjadi juara dunia.

Lantas, bisakah Max Verstappen mewujudkan gelar juara dunia keempatnya di akhir pekan ini? Dari segi persiapan, Red Bull sudah membuat dukungan untuk Max dengan meluncurkan dua perbaruan, satu di sayap depan dan satu lagi di floor-fences.

Sekarang, kita tunggu saja pertunjukan spesial yang akan ditunjukkan oleh Max dan Norris di Las Vegas. Kalau menurut kalian, siapa yang akan menang?

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Desyta Rina Marta Guritno