Menyaring informasi yang benar dan berkualitas merupakan salah satu hal paling sulit untuk dilakukan di tengah terpaan arus perkembangan era digital. Hampir setiap hari kita dapat menemukan berita-berita atau informasi tak berdasar yang berseliweran mengisi ruang publik masyarakat luas pengakses internet. Sayangnya, karena keterbatasan literasi yang masih menjangkit di sebagian masyarakat kita, membuat mereka menelan mentah-mentah setiap informasi yang didapat, tanpa peduli sumber yang jelas dari penyebar informasi tersebut.
Hal ini tentu saja membuat kita menjadi miris. Pasalnya, banyak berita hoax yang beredar, dipercaya oleh masyarakat dan membuat kehebohan di tingkat akar rumput. Menghadapi hal ini tentu saja kita membutuhkan sebuah wadah atau rujukan yang dapat dipercaya. Setidaknya, dengan menangkal berita-berita hoax yang beredar, kita bisa menenangkan atau sekedar meluruskan berita-berita yang tak bertanggung jawab tersebut. Ke depannya tentu saja bertujuan untuk membuat masyarakat agar lebih melek teknologi dan lebih selektif lagi dalam menanggapi berita yang belum terkonfirmasi kebenarannya.
Dan suara.com menjadi salah satu media yang concern dalam memerangi hoax yang beredar dan meluruskan berita tak berdasar yang meresahkan. Bahkan, pihak suara.com sendiri membuat rubrik khusus untuk melawan berita-berita hoax ini dan memberinya judul yang keren, yakni Cek Fakta.
Harus diakui, ini bukanlah sebuah hal yang kecil. Namun, ini adalah sebuah hal besar dari media arus utama yang bertujuan untuk penyelamatan miss-informasi yang terjadi di masyarakat karena ulah oknum-oknum penyebar berita tak bertanggung jawab.
Melalui rubrik Cek Fakta ini, kita bahkan bisa melakukan kroscek atau pengecekan kebenaran berita yang beredar. Dalam rubrik Cek Fakta ini, suara.com akan membawa kita untuk menyelami setiap isu-isu yang berkembang di masyarakat dan memberikan pencerahan kepada khalayak luas perihal apa yang sebenarnya terjadi.
Ini tak terbatas pada satu kategori saja. Rubrik Cek Fakta selalu mengupas tuntas berita hoax yang beredar, mulai dari politik, sosial, budaya, ataupun dunia keartisan dan entertainment yang berkembang di masyarakat. Yang lebih membahagiakan lagi adalah, Suara.com meluruskan berita-berita yang beredar tersebut dengan argumen-argumen yang berkualitas dan mampu melemahkan narasi yang dibangun oleh penyebar hoax.
Jadi, jika kamu menemukan sebuah berita yang masih ragu kebenarannya, maka langsung saja menuju ke Cek Fakta milik Suara.com untuk melakukan pengecekan kebenarannya. Ingat, jika ada berita hoax, jadikan saja suara.com sebagai rujukan dan penangkalnya!
Tag
Baca Juga
-
Kini Bersaing di Level Benua, tapi Bukan Perkara Mudah bagi STY untuk Bawa Pulang Piala AFF 2024
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
Artikel Terkait
-
Reaksi Presiden Filipina Marcos Soal Ancaman Pembunuhan
-
Surga Investasi Terancam? Analisis Mendalam Potensi Guncangan Ekonomi Irlandia Timbul Setelah Donald Trump Terpilih
-
China Ciptakan 'Jubah Gaib' Baru untuk Pesawat Tempur, Tak Terdeteksi Radar Tercanggih
-
Pesawat Kargo DHL Tabrak Rumah di Vilnius, Satu Pilot Tewas
-
6 Cara Pakai Media Sosial yang Aman untuk Kesehatan Mental
Kolom
-
Harap Bijak! Stop Menormalisasi Fenomena Pemerasan di Balik Mental Gratisan
-
Bahasa Gaul di Era Digital: Perubahan atau Kerusakan?
-
Paylater dan Cicilan: Solusi atau Jalan Pintas Menuju Krisis?
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kenali Pengaruh Marketing Automation Terhadap Peningkatan Efisiensi Bisnis
Terkini
-
17 Tahun Itu Bikin Pusing: Inspirasi Menjadi Gen Z Tangguh Pantang Menyerah
-
Petualangan Epik Baru! Game AAA Avatar: The Last Airbender Segera Hadir
-
Jung Woo Sung Tolak Nikahi Moon Gabi, Ternyata Tengah Pacari Non-Selebriti
-
Mengungkap Rahasia dan Ketegangan Rumah Tangga di Novel 'Imprisonment'
-
AFF Cup 2024: Hokky Caraka Berpeluang Jadi Striker Utama Timnas Indonesia?