Me time merupakan meluangkan waktu untuk diri sendiri. Menurut ahli psikolog, hal ini dapat berpengaruh pada kesehatan mental seseorang. Tentunya stres akan berkurang, hidup lebih semangat, dan menjadi semakin prduktif. Apa saja yang bisa dilakukan saat Me Time? Berikut ini 5 rekomendasinya untuk kamu.
1. Jalan-jalan
Jika terlalu takut untuk pergi ke luar kota di tengah pandemi, kamu bisa melakukan staycation. Cari penginapan sesuai budgetmu. Lalu, sisa waktunya bisa kamu lakukan dengan jalan-jalan ke tempat terbaik di daerahmu.
2. Nonton film
Untuk menonton film, kamu bisa pergi ke bioskop atau di rumah. Lakukan di rumah jika suasananya mendukung untuk menyendiri. Biasanya ada yang satu kamar berdua, kan?
Pilih genre film yang kamu suka. Jangan lupa juga sediakan cemilan agar semakin seru.
3. Baca buku ditemani musik
Jika ingin matamu beristirahat dari cahaya ponsel atau laptop, namun tetap ingin terhibur dan di rumah saja, baca buku solusinya. Kamu bisa meminjamnya di perpustakaan nasional di daerahmu atau membelinya di toko buku. Saat membacanya bisa banget ditemani alunan musik dan minuman hangat.
4. Belanja
Ini berlaku untuk kamu yang memiliki uang, ya. Jangan sampai hutang demi memuaskan minat belanjamu. Saat berbelanja, disarankan sih secara offline guna sekalian menyegarkan pikiran. Belilah sesuatu yang kamu sukai dan sekiranya bisa berguna.
5. Memasak
Sekalipun kamu yang tidak bisa memasak, bisa banget mencobanya untuk me time. Ada banyak tutorial yang akan mengajarimu, baik dari google, instagram, maupun youtube. Cari menu yang sekiranya mudah dulu, ya. Lalu saat selesai, kamu bisa memakannya sendiri.
Itulah 5 hal yang bisa kamu lakukan saat me time. Sesibuk apapun pekerjaanmu, kamu harus tetap meluangkan waktu untuk diri sendiri. Minimal satu hari pun sangat cukup. Segera rencanakan ini untuk hari liburmu nanti, ya!
Baca Juga
-
Beri Cinta Lebih dariku by Sena
-
Punya Pengaruh Buruk, Ini 5 Cara Meminimalisir Screen Time pada Balita
-
Rasa Rindu di Balik Sepiring Indomie Goreng yang Sederhana
-
Tolak Bahasa Melayu, Warga Malaysia Ini Larang Indonesia Menonton Upin-Ipin
-
5 Alasan Buruk yang Bikin Seseorang Memutuskan untuk Menikah, Bisa Berdampak Negatif
Artikel Terkait
-
Butuh Me Time, Jennifer Bachdim Tampil Menawan di Kasur
-
Hilangkan Jenuh Sejenak Menikmati "Me Time" di Taman
-
Jaga Kesehatan Mental, Ini Pentingnya Me Time di Tengah Pandemi
-
Me Time di Private Beach Bali, Ini Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan
-
Cegah Gangguan Jiwa, Jurnalis Wajib Lakukan Me Time dan Ikut Gathering
Lifestyle
-
5 Ide Outfit ala Bailey Sok ADP, Bikin Penampilanmu Jadi Pusat Perhatian!
-
Gaet Anak Muda, Mahsuri Luncurkan Saus Sachet di Kerlap Kerlip Festival 2025
-
4 Sunscreen Bisabolol untuk Redakan Kemerahan dan Iritasi Akibat Sinar UV
-
4 HP dengan Kualitas Kamera Terbaik Setara Flagship 2026, Harga Mulai Rp 3 Jutaan
-
4 Inspirasi Daily OOTD ala Hwasa untuk Penampilan Mature dan Stylish!
Terkini
-
Mesin Diam, Pelajaran Tak Pernah Usai
-
Menanti Debut John Herdman, Timnas Indonesia Bakal Kembali ke Masa Emas?
-
5 Drama China Tayang Januari 2026 yang Wajib Masuk Watchlist!
-
19 Tahun Bekerja Sama, Taeyeon Perbarui Kontrak dengan SM Entertainment
-
Duet Lintas Generasi Krisdayanti dan Mahalini di Lagu Mencintaimu: Merinding Parah