Begitu mesra di awal-awal hubungan gak menjamin asmara akan kekal. Tak sedikit pasangan yang dinobatkan sebagai ‘couple goals’ tapi akhirnya berpisah juga.
Memang, untuk menjaga hubungan asmara tetap langgeng tidaklah mudah. Ada banyak permasalahan dalam hubungan yang bila tak diatasi dengan baik dapat menyebabkan asmara bubar.
Supaya kamu dan pasangan bisa lebih siap dalam mengantisipasi konflik dalam hubungan asmara, ada baiknya kenali apa saja, sih, permasalahan cinta yang kerap bikin asmara berakhir. Mari disimak!
Beberapa Permasalahan dalam Hubungan
1. Masalah komunikasi
Banyak pasangan bertengkar disebabkan komunikasi yang buruk. Kurangnya komunikasi atau terjadinya kesalahpahaman gak jarang bikin hubungan asmara yang tadinya indah jadi seperti neraka.
Hal yang perlu disadari, kamu dan dia bukanlah pembaca pikiran. Oleh sebab itu, bila ada masalah atau hal-hal yang mengganjal hati hendaknya dibicarakan. Jangan mendiamkan sambil berharap pasangan lebih peka. Komunikasi seperti itu gak baik, lho.
2. Ego diri
Permasalahan umum selanjutnya yang bikin hubungan asmara jadi rusak, adalah ego diri. Misalnya, karena gengsi meminta maaf, kamu kukuh menyalahkan pasangan padahal jelas-jelas kamu yang keliru. Kalau sikap demikian terus terjadi, hubungan gak bakal nyaman jadinya.
3. Ketiadaan rasa percaya
Saling percaya sangatlah penting supaya hubungan asmara kalian sehat. Tanpa adanya rasa percaya, kamu atau pasangan jadi kerap bersikap berlebihan. Misalnya, sering curiga atau cemburu tanpa sebab. Sikap demikianlah yang bikin hubungan jadi terasa mengekang karena senantiasa dicurigai.
4. Rendah diri
Permasalahan rendah diri juga kerap jadi biang keladi hubungan yang tadinya indah malah bubar. Rasa tidak aman dapat membuat kamu selalu berpikir negatif terhadap pasangan. Akibatnya, pasangan jadi merasa percuma menjalin hubungan karena kamu gak yakin dengan perasaan cintanya ke kamu.
5. Terlalu sibuk
Sebenarnya kalau kamu dan pasangan benar-benar berkomitmen, maka sesibuk apa pun pasti kalian akan mencari jalan supaya bisa bertemu dan berkomunikasi. Akibat terlalu memprioritaskan karier atau aktivitas sendiri-sendiri, kamu dan dia jadi jarang bertemu dan menghabiskan waktu bersama. Gak heran kalian lama-lama jadi merasa asing akibat perasaan cinta yang dulu bersemi tak dirawat dengan baik.
Nah, itu dia beberapa masalah yang kerap dialami pasangan dan tak jarang bikin hubungan cinta jadi bubar. Semoga dengan mengetahui permasalahan apa saja, kamu dan pasangan bisa menyikapinya dengan bijaksana, ya!
Tag
Baca Juga
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
-
Tony Todd, Aktor Ikonik Candyman, Tutup Usia di 69 Tahun
-
Sering Mengalami Perut Kembung? Redakan dengan 3 Hal Ini
-
4 Sinyal Kuat Waktunya Kamu Resign dari Pekerjaan, Underpaid!
-
5 Hal Terlarang saat Menggunakan Komputer Kantor, Awas Bisa Dipecat!
Artikel Terkait
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
Perhumas Dorong Pemimpin Dunia Jadikan Komunikasi sebagai Mesin Perubahan yang Positif
-
Komdigi Tutup 104.819 Situs Judi Online dalam 2 Minggu Terakhir
-
Ini Media yang Berhasil Bongkar Sisi Gelap Judi Online
-
Terungkap! Isi Laporan Iseng ke WA Lapor Mas Wapres yang Bikin Repot Istana, Salah Satunya Konflik Rumah Tangga
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua