Jangan hanya memikirkan tentang nikah, nikah dan nikah. Namun, kita juga harus mempelajari beberapa hal yang harus diubah.
Sebagaimana yang kita tahu bahwa banyak yang berubah setelah menikah. Tidak sekadar status saja, tapi juga banyak hal lain dalam kehidupan yang akan sangat berbeda jika dibandingkan kita saat masih melajang.
Lalu, apa saja yang harus diperbaiki sebelum menikah?
1. Hubungan dengan Tuhan
Jika sebelumnya kamu termasuk manusia yang jauh dari Tuhan, maka kamu harus memperbaiki hubunganmu dengan-Nya. Pasalnya, tidak akan ada yang terjadi tanpa seizin-Nya.
Kamu harus lebih rajin mendekat kepada Tuhan dan memohon petunjuk agar kamu tidak salah dalam memilih pasangan, agar segala proses yang akan kamu lewati berjalan dengan lancar, agar Tuhan selalu menjagamu untuk tetap merasa bahagia.
Kamu harus mengubah kebiasaanmu mendekat kepada Tuhan hanya ketika kamu butuh. Kamu harus terbiasa menjalankan kewajiban dengan ikhlas dan penuh tanggung jawab.
2. Ego yang masih tinggi
Ketika kamu merasa bahwa ego dalam dirimu masih begitu tinggi, kamu harus lebih belajar lagi untuk berempati.
Pasalnya, setelah menikah kamu tidak lagi seorang diri. Akan ada manusia lain yang menjalani setiap hari bersamamu. Segala keputusan, permasalahan, kesedihan, harus kamu dan pasangan jalani berdua.
Maka dari itu, kamu harus belajar untuk berempati sehingga kamu tidak terus mementingkan ego diri sendiri. Bagaimanapun, kamu harus menghargai pasangan dalam hubungan rumah tangga. Jadi, kamu tidak boleh terus menerus menuruti keinginan dirimu sendiri saja.
3. Boros
Sikap boros merupakan hal yang harus segera diubah sebelum menikah. Pasalnya, banyak rumah tangga yang berantakan dan disebabkan oleh keadaan ekonomi atau finansial yang tidak mencukupi.
Ketika kamu terbiasa menghamburkan uang, akan sulit sekali berhemat setelah menikah. Keuangan bisa porak-poranda hanya karena kamu tidak bisa bijak dalam berbelanja.
Maka dari itu, berhemat itu hal yang baik, kok. Sekalipun kamu punya uang yang berlebih, bersikap hemat bisa menjadikanmu pandai menyimpan uang untuk kebutuhan di lain hari. Selain itu, terbiasa berhemat juga akan membuatmu lebih mudah beradaptasi pada keuangan rumah tangga yang harus dicukupkan sana dan sini.
4. Terbiasa mengumbar masalah
Apakah kamu tipe orang yang senang mengumbar masalah? Misalnya mengumbarnya melalui media sosial, teman dekat, atau bahkan siapapun yang ada di sekitarmu?
Ketika sudah menikah, tidak sembarang masalah bisa diceritakan kepada orang lain. Pasalnya, kamu harus menjaga dan menghargai keberadaan suami.
Bayangkan jika kamu mengumbar masalah rumah tangga kepada seorang teman, tentu suami kamu tidak akan merasa nyaman, bukan?
Ketika sudah menikah, segala masalah adalah milik kamu dan pasangan. Baik buruk, sebab akibat, menjadi milik berdua. Selagi pasanganmu mampu menjadi pendengar yang baik, jangan pernah mencoba mencari pendengar lain.
Bahkan, sekalipun kamu dan pasangan sedang memiliki masalah, jangan pernah mencoba melibatkan pihak ketiga, entah itu teman maupun keluarga.
5. Emosional
Jika kamu tipe orang yang mudah marah atau emosional, kamu harus mulai belajar untuk bersabar. Bukan karena rumah tangga adalah hal yang menyeramkan, namun memang akan banyak hal yang kamu dan pasangan lewati, dan tentunya kamu harus bersiap diri.
Ketika sudah menikah, baik kamu dan pasangan sama-sama tidak boleh mempermainkan kata pisah. Jangan anggap bahwa kalian sedang pacaran yang bisa putus dan nyambung seenaknya.
Sementara itu, masalah tentunya akan selalu ada dan silih berganti. Ketika kamu tidak mengubah diri menjadi pribadi yang lebih sabar, kasihan pasanganmu yang terus menyaksikan kemarahanmu. Bahkan, akan sangat mungkin baginya menjadi korban pelampiasan emosimu. Kamu tentunya tidak ingin melukai orang lain, bukan?
Itu dia 5 hal yang harus segera diperbaiki sebelum kamu menikah. Kamu harus yakin, berusaha dan berdoa agar segala yang menjadi harapanmu dan keluarga bisa berjalan dengan lancar tanpa kendala. Cuma bisa bantu doa. Semangat selalu, ya!
Baca Juga
-
Jarang Disadari, 4 Pengaruh Silent Treatment dalam Hubungan Rumah Tangga!
-
Yoursay dan Suara Semakin Melegenda, Selalu Menjadi Rumah untuk Penulisnya
-
4 Tips Tetap Rukun dengan Pasangan Meskipun Beda Pilihan Capres di Pemilu 2024
-
Taman Cerdas Soekarno Hatta Jebres, Multifungsi dan Favoritnya Semua Kalangan
-
Cantiknya Pantai Teluk Penyu Cilacap, Indahnya Bikin Betah
Artikel Terkait
-
Justin Hubner Minat Nikah dengan Perempuan Indonesia
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Apa Itu Silent Treatment, Penyebab Perceraian Faby Marcelia dan Revand Narya
-
Bakal Isi Acara Istigasah, Seruan Boikot Nissa Sabyan Menggema di Media Sosial
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua