Mati rasa atau emotional numbness merupakan kondisi dimana seseorang khususnya wanita mengalami penurunan reaksi emosional, atau secara sederhananya mereka tidak bisa merasakan emosi apapun terhadap suatu hal.
Banyak faktor yang menyebabkan hal ini terjadi. Misalnya akibat pernah disakiti oleh pasangan sehingga menimbulkan trauma yang sulit untuk dilupakan. Selain itu mati rasa ini juga disebabkan oleh rasa duka, konsisi terpuruk, atau pun bullying.
Lantas, apa saja ciri-ciri yang menunjukkan seorang wanita mati rasa? Berikut lima diantaranya.
1. Kehilangan Gairah untuk Melakukan Hobi yang Disukai
Jika dahulu kamu pernah memiliki hobi yang sangat disukai, dan secara tiba-tiba kehilangan minat untuk melanjutkan hobi tersebut setelah tersakiti secara emosional, maka kemungkinan besar kamu sedang berada dalam fase mati rasa ini. Bukan hanya itu, kamu juga tidak tertarik untuk mencoba berbagai hobi baru lainnya.
2. Merasa Hampa
Melansir dari laman Healthline.com bahwa ciri lain dari emotional numbness adalah menganggap bahwa hidup ini terasa hampa. Dalam kasus yang parah, perasaan hampa ini berpotensi menyebabkan frustasi hingga depresi. Biasanya pemicu utama dari kasus mati rasa yang satu ini disebabkan oleh perilaku bullying dengan bentuk kekerasan verbal maupun fisik.
3. Menganggap Semua Laki-laki itu Sama
Jika seorang wanita mengalami mati rasa akibat pernah disakiti oleh pasangan, maka bukan tidak mungkin nantinya mereka akan menganggap bahwa semua laki-laki itu sama saja. Contohnya saat wanita itu mengatakan bahwa semua laki-laki itu suka selingkuh, manipulatif, atau hal lain yang memiliki persepsi negatif.
4. Merasa Nyaman dengan Kondisi Sekarang
Jika sebelumnya seorang wanita merasa hampa dalam hidup ketika mengalami mati rasa, maka kali ini mereka akan merasakan hal yang sebaliknya, yaitu nyaman dengan kondisi yang dialami sekarang. Mereka tidak ingin lagi mendekati atau pun didekati oleh pria untuk menjalin sebuah hubungan.
Namun, mereka hanya akan fokus untuk membahagiakan dirinya sendiri, sehingga sekeras apapun seorang laki-laki mendekatinya, dia hanya akan mengabaikannya saja.
5. Sulit Berempati Kepada Orang Lain
Seorang wanita yang mati rasa juga akan merasa kesulitan dalam menimbulkan empati terhadap orang lain, terlebih jika orang tersebut dihadapkan pada kondisi yang pernah dialami oleh wanita itu sebelumnya.
Itulah tadi lima ciri-ciri wanita mati rasa. Jika kamu mengalami salah satu dari ciri diatas ada baiknya untuk mencoba memaafkan semua hal buruk yang pernah terjadi sebelumnya, dan menjadikannya sebagai pengalaman berharga yang akan membuatmu menjadi orang yang lebih tangguh, semoga bermanfaat!
Tag
Baca Juga
-
6 Penyebab Penis Berdarah yang Perlu Anda Waspadai, Pernah Mengalaminya?
-
6 Penyebab Mata Kaki Bengkak, Mulai dari Cedera hingga Penyakit Ginjal
-
Catat! Ini 4 Posisi Tidur yang Dianjurkan bagi Ibu Hamil
-
Jangan Anggap Remeh, Ini 5 Dampak Negatif Telat Makan bagi Kesehatan
-
5 Manfaat dan Aturan Penggunaan Minyak Ikan untuk Kucing
Artikel Terkait
-
Iran Buka Klinik untuk Wanita "Pelanggar" Jilbab, Picu Kemarahan Publik
-
Perdana Hadiri Acara Resmi sebagai Istri Wapres, Gaya Busana Selvi Ananda Dipuji: Gambaran Wanita Nusantara
-
Antara Koalisi Dan Patriarki di Pilkada NTB, Ujaran Kebencian Bermunculan Sudutkan Perempuan
-
Penulisan Sejarah Indonesia Masih Terlalu Maskulin, Pahlawan Perempuan Dinilai Masih Terpinggirkan
-
Ulasan Buku It Didn't Start With You: Mengeksplorasi Trauma Lintas Generasi
Lifestyle
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!
-
4 Gaya Kasual ala Nashwa Zahira, Padu Padan Jeans yang Cocok untuk Hangout
-
4 Look OOTD Kekinian ala Lee Seoyeon fromis_9, Gaya Makin Super Stylish!
-
Sontek 4 Gaya Outfit Minimalis Lee Seung-woo yang Simple dan Fashionable!
-
Inspirasi Gaya Simpel tapi Kece, Intip 4 OOTD Hangout ala Park Se-wan!
Terkini
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
Onew 'Hola': Sapaan Hangat yang Memintamu Setia di Sisi saat Sedang Down
-
Temui Dua Calon Pemain Naturalisasi Baru, Ini Harapan Erick Thohir
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh
-
Panggil 3 Pemain Senior ke AFF Cup, STY Tak Murni Turunkan Skuad U-22?