Salah satu tahapan dalam seleksi kerja yang harus kita lewati adalah interview atau wawancara kerja. Tahap interview ini sangat penting dalam menentukan seorang pelamar diterima atau tidak di perusahaan tersebut. Oleh sebab itu, tahapan ini harus dilalui dengan baik agar berhasil mendapat pekerjaan yang diinginkan.
Saat wawancara kerja, biasanya kita akan berhadapan dengan orang-orang yang bertanggung jawab dalam urusan kepegawaian, misalnya bidang SDM atau HRD. Bahkan pemilik atau pimpinan perusahaan bisa turun langsung untuk mewawancarai calon karyawannya.
Karena berhadapan dengan orang-orang penting seperti itu, tidak heran jika kita merasa gugup atau grogi saat interview. Rasa gugup ini bisa membuat kita nge-blank atau bingung ingin mengatakan apa. Kondisi nge-blank ini bisa membuat kesan yang tidak baik pada pewawancara mengenai diri kita. Akibat paling buruk, kita bisa gagal dalam interview tersebut.
Untuk itu, berikut ini adalah 4 tips yang bisa kita lakukan jika nge-blank sat interview kerja.
1. Tetap Tenang
Saat bingung memberi jawaban, kita mungkin akan khawatir. Namun jangan sampai kita panik. Karena jika kita panik, maka kita akan lebih sulit berpikir dan menemukan jawaban. Selain itu, kepanikan yang ditunjukkan akan memberi gambaran yang kurang baik mengenai diri kita.
Oleh sebab itu, hendaknya kita berusaha tetap tenang meskipun sedang bingung. Dengan begitu, kita bisa berpikir dengan jernih untuk menemukan jawaban yang tepat.
2. Konfirmasi Pertanyaan
Kita juga bisa meminta pewawancara cara untuk mengulangi pertanyaan yang diberikan kepada kita. Meskipun kita sudah mendengarnya sebelumnya namun cara ini bisa kita lakukan selain untuk memperjelas, juga bisa untuk menambah waktu kita untuk memikirkan jawaban yang tepat. Namun kita juga jangan terus meminta mengulang pertanyaan karena bisa menunjukkan kita kurang memperhatikan.
3. Coba Mulai dari Pengalaman
Ketika kita bingung memberi jawaban yang tepat untuk sebuah pertanyaan, kita bisa memulai dengan pengalaman yang sudah pernah kita alami yang masih memiliki kaitan dengan pertanyaan yang diberikan. Selain memberi nilai lebih, sambil menceritakan pengalaman maka kita juga bisa menemukan jawaban lain yang dianggap tepat.
4. Buang Pikiran Negatif
Nge-blank saat interview kerja umumnya terjadi karena banyaknya pikiran negatif dalam pikiran kita. Misalnya memikirkan jawaban sebelumnya yang mungkin menurut kita kurang tepat, atau memikirkan anggapan pewawancara mengenai diri kita. Hal ini membuat kita tidak bisa menyusun jawaban dengan baik.
Untuk itu, kita harus segera membuang semua pikiran buruk yang ada di pikiran kita. Dengan demikian kita bisa fokus dengan pertanyaan dan menyusun jawaban dengan baik.
Itulah 4 tips yang bisa kita lakukan ketika nge-blank saat interview kerja. Semoga sukses!
Tag
Baca Juga
-
Jarang Disadari, 4 Pengaruh Silent Treatment dalam Hubungan Rumah Tangga!
-
Yoursay dan Suara Semakin Melegenda, Selalu Menjadi Rumah untuk Penulisnya
-
4 Tips Tetap Rukun dengan Pasangan Meskipun Beda Pilihan Capres di Pemilu 2024
-
Taman Cerdas Soekarno Hatta Jebres, Multifungsi dan Favoritnya Semua Kalangan
-
Cantiknya Pantai Teluk Penyu Cilacap, Indahnya Bikin Betah
Artikel Terkait
-
Kampanye Akbar Pilkada Cilegon 2024, Robinsar-Fajar Sebut 'Masyarakat Butuh Kerja Nyata'
-
Lina Mukherjee Dulu Kerja Apa? Sekarang Ungkap Isi Rekeningnya Cuma Rp5 Juta usai Bebas Penjara
-
Pekerjaan Mentereng Sherly Tjoanda Istri Benny Laos: Hartanya Tembus Rp709 M dan Kini Gantikan Suami Maju Cagub
-
Amerika Serikat dan Indonesia Optimis untuk Kembangkan Kerja Sama Ekonomi dalam Pemerintahan Baru
-
Bangun Ekosistem Industri Semikonduktor di Indonesia, Menko Airlangga Dorong Kerja Sama dengan Arizona State University
Lifestyle
-
Bikin Awet Muda! 3 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Anti-Aging
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
Terkini
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Ada 4 Pemain Timnas U-20 di AFF Cup, Jadi Ajang Pemanasan Piala Asia U-20?
-
Pindah ke Pabrikan KTM Musim Depan, Pedro Acosta Tak Alami Kesulitan Apapun
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
-
Ulasan Novel The Years of the Voiceless: Potret Kehidupan di Bawah Represi