Ketika kamu sedang jalani PDKT dengan gebetan yang disukai, tentunya kamu pengin, dong, mendekatkannya juga dengan teman-teman yang selama ini kamu anggap sangat berharga? Selain ingin menegaskan ke gebetan bahwa perasaanmu ke dia serius, harapannya teman-teman yang kamu sayangi pun bisa menerima gebetan yang kamu suka ke lingkaran pertemanan kalian.
Ada beberapa hal penting yang harus kamu ingat saat ingin mengenalkan gebetan ke teman-teman. Apa saja hal yang dimaksud? Mari simak ulasannya di bawah ini.
1. Jangan malah asyik sendiri
Namanya baru bertemu dengan orang-orang baru, tentunya dia bakal kikuk atau masih canggung. Tugasmulah untuk membuatnya nyaman sehingga bisa dekat dengan teman-teman yang kamu sayangi.
Oleh sebab itu, usahakan temani dia sampai dia gak merasa kikuk lagi dan sudah bisa beradaptasi. Jangan malah kamu diamkan dia begitu saja dan asyik sendiri mengobrol dengan teman-teman yang lain.
2. Jangan langsung berekspektasi lebih
Sangatlah wajar jika kamu ingin gebetanmu bisa diterima oleh lingkaran orang dekatmu. Begitu juga sebaliknya, pengin agar gebetanmu bisa nyaman dan menerima teman-temanmu. Akan tetapi, sebaiknya hindari ekspektasi berlebih, ya.
Kalau dia masih canggung meski sudah mengobrol lama, jangan langsung dihakimi kalau dia gak cocok. Bisa jadi dia butuh waktu lebih lama untuk bisa dekat. Gak semua orang bisa langsung terbuka pada pertemuan pertama, lho.
3. Bahas topik umum
Hal lain yang juga mesti diingat ketika mengajak gebetan bertemu dengan teman-temanmu, yaitu hendaknya yang dibahas topik-topik umum saja. Hindari topik yang cuma kamu dan teman-temanmu saja yang mengerti. Hal itu sama saja mengasingkan dirinya, lho.
Gimana dia bisa nyaman kalau yang terjadi lewat pembicaraan sering membuat gebetan merasa diasingkan. Oleh sebab itu, cobalah memilih topik pembicaraan yang bisa dinikmati semuanya, ya.
4. Jangan mesra sendiri
Terlalu cuek terhadap gebetan jangan, tapi terlalu mesra dan memberikan perhatian berlebih di depan teman-temanmu juga sebaiknya hindari. Hal ini bisa bikin teman-temanmu jadi risi dan akibatnya mereka jadi gak nyaman kalau di lain waktu kamu hendak mengajak gebetanmu lagi.
Nah, itu tadi beberapa hal yang mesti kamu pikirkan ketika mengenalkan gebetan ke teman-temanmu. Bersikap moderat, ya!
Video yang mungkin Anda lewatkan.
Baca Juga
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
-
4 Jenis Makanan agar Tubuh Tetap Terhidrasi Meski Cuaca Terik
Artikel Terkait
-
Komunitas GERKATIN DIY: Perjuangan Inklusi dan Kesehatan Mental Teman Tuli
-
Melalui Bahasa, GERKATIN Junjung Tinggi Nilai Inklusif
-
Fadil Jaidi Akui PDKT dengan Fuji: Doain Aja Jodoh Gak Kemana!
-
Sudah Berdamai, Ini Klarifikasi Arafah Rianti usai Dilabrak Tetangga Gegara Parkir Sembarangan
-
Berhasil Simpan Rahasia Negara, Ini Satu-satunya Teman Artis yang Tahu Raffi Ahmad Bakal Jadi Utusan Khusus Presiden
Lifestyle
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
-
4 Rekomendasi Jurusan Kuliah untuk Kamu yang Punya IQ Tinggi, Mau Coba?
Terkini
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?