Tanggal 25 November diperingati sebagai Hari Guru Nasional di Indonesia. Disebut sebagai pahlawan tanpa tanda jasa membuat profesi guru patut dihargai. Beberapa hari lagi adalah peringatan hari guru, sudah siapkan kado spesial? Berikut ini adalah ide kado yang bisa kalian berikan pada guru kalian.
1. Buket Bunga
Meskipun buket bunga adalah sesuatu yang klasik, tapi saat ini sudah tersedia banyak yang menyediakan jasa merangkai bunga yang kekikian. Buket bunga ini juga akan terlihat eye catching saat di foto. Kemudian, bunganya bisa dipajang pada meja guru kesayangan kalian.
BACA JUGA: 4 Alasan Buket Bunga Sangat Cocok sebagai Kado Spesial
2. Teh dan Kopi
Di bagian ini kalian bisa pilih, teh atau kopi yang menjadi favorit guru kalian. Jangan lupa sertakan mug biar bisa langsung digunakan untuk menyeduh dan dinikmati saat istirahat di sekolah.
Apalagi saat ini sudah banyak dijual berbagai pilihan teh dengan rasa yang beraneka ragam. Seperti teh peppermint, teh bunga telang, dan teh chamomile. Begitu juga dengan kopi, kalian bisa membelikan kopi di coffe shop terkenal di tempat kalian.
3. Lilin Aroma Terapi
Memiliki ruangan yang wangi tentu saja menyenangkan. Apalagi keharuman yang dirasakan bisa memberikan efek menenangkan. Tenang saja, saat ini sudah banyak dijual lilin aroma terapi yang bisa memberikan efek relaksasi. Bukankah ini pilihan hadiah yang tepat untuk guru kalian? Beliau mungkin saja lelah setelah mengajar seharian, bukan?
BACA JUGA: Bukan Hanya Buket Bunga, Ini 5 Inspirasi Kado Wisuda
4. Notebook
Buku catatan memang terdengar kuno dan tua ya? Tapi guru sebagai tenaga pendidik tetap saja membutuhkan sesuatu untuk mencatat. Saat ini sudah banyak yang menjual notebook dengan design yang bagus. Ingin yang anti mainstream? Kalian bisa pesan notebook custom untuk guru kalian. Ini akan memberi kesan spesial bagi guru kalian.
BACA JUGA: Anti Mainstream! Ide Kado Ulang Tahun Berdasarkan 5 Panca Indera
5. Tempat Makan dan Tempat Minum
Tempat perbekalan bisa jadi salah satu pilihan juga untuk hadiah. Apalagi jika sekolah kalian berakhir saat melewati jam makan siang. Guru kalian bisa membawa bekalnya dari rumah menggunakan tempat pemberian dari kalian. Ini akan menjadi hal yang sangat menyenangkan bila guru kalian sudah terbiasa membawa bekalnya sendiri dari rumah.
Itu adalah 5 rekomendasi kado yang bisa kalian berikan pada guru untuk memperingati hari guru. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
Rilis Teaser Perdana, Drama Korea 'Crushology 101' Siap Tayang April 2025
-
Jadi Comeback Seo Kang Joon, Drama Undercover High School Raih Popularitas
-
Rating Merosost, Gong Hyo Jin Ungkap Pemikiran Ending When the Stars Gossip
-
Tayang April, Kim Hye Ja dapat Hadiah dari Surga di Drama Korea 'Heavenly Ever After'
-
Sidang Usai, Yoo Ah In Comeback Lewat Film 'The Match' dengan Lee Byung Hun
Artikel Terkait
-
TPG Lebaran Tertunda? Ini Langkah Cepat Agar Tunjangan Cair April 2025!
-
Bill Gates Prediksi Profesi Dokter dan Guru Bakal Hilang 10 Tahun Lagi
-
Cara Mengatasi Kode 07, 13 dan 16 Pada Info GTK Agar TPG Triwulan I Guru Segera Cair
-
Soroti Guru Minta Hadiah Pensiun ke Siswa, Mendikdasmen: Tradisi yang Melanggar Hukum
-
Usai Lebaran, Prabowo Cari Guru Sekolah Rakyat! Begini Mekanismenya
Lifestyle
-
4 Mix and Match Outfit ala J StayC, Simpel tapi Tetap Modis!
-
4 Skincare Berbahan Beta Glucan, Lembapkan Kulit Lebih dari Hyaluronic Acid
-
Elegan dan Manis! 4 Inspirasi Outfit Feminin ala Minnie (G)I-DLE
-
4 OOTD Minimalis ala Wooyoung ATEEZ yang Tetap Modis untuk Disontek!
-
Jadi Ibu Bijak, Ini 5 Tips Kelola Uang THR Anak
Terkini
-
Ulang Tahun ke-60, Ini 7 Film Terbaik yang Diperankan Robert Downey Jr.
-
Piala Asia U-17: Saat Strategi ala STY Kembali Permalukan Raksasa Sepak Bola Asia
-
Pisah Lagi dari Fadia, Apriyani Rahayu Bakal Duet Bareng Rekan Baru
-
Sebelum Nonton, Intip Dulu Sinopsis dan Pemain Film A Minecraft Movie
-
Warung Nasi Goreng Binjai, Tempat Kuliner Malam Penuh Rasa di Pekanbaru