
Semua orang setuju jika dalam era yang terus berkembang dan serba cepat seperti sekarang, dunia kerja mengalami transformasi yang signifikan. Perubahan teknologi dan tren sosial telah menciptakan peluang baru atau makin mereduksi beragam pekerjaan. Menurut kajian Bernard Marr, "10 Jobs That Didn't Exist 10 Years Ago" dalam laman resmi Forbes.com setidaknya ada 7 pekerjaan yang tidak ada 10 tahun lalu.
1. Pengembang Aplikasi
Di masa lalu, ponsel hanya digunakan untuk panggilan dan pesan singkat. Namun, dengan munculnya smartphone, kebutuhan akan aplikasi berkembang pesat. Pengembang aplikasi seluler bertanggung jawab merancang dan membangun aplikasi yang inovatif untuk memenuhi kebutuhan pengguna.
2. Conten kreator medsos
Media sosial telah merevolusi cara orang berinteraksi dan berkomunikasi. Profesi ini tidak hanya melibatkan memposting konten menarik, tetapi juga memahami analisis, strategi pemasaran, dan membangun hubungan dengan pihak lain. Ahli media sosial menjadi bagian penting dalam kampanye pemasaran dan branding perusahaan.
3. Analis Data
Dalam era digital ini, data menjadi salah satu sumber daya aset yang berharga. Pekerjaan sebagai analis data melibatkan pengumpulan, analisis, dan interpretasi data demi memberikan pengetahuan dan informasi kepada pihak lain. Peran ini juga bisa membantu organisasi membuat keputusan yang lebih baik berdasarkan fakta dan angka-angka yang akurat.
4. Pengembang Keamanan Siber
Dengan seringnya serangan siber dan pelanggaran keamanan data, perlindungan online menjadi sangat penting. Pengembang keamanan siber bertanggung jawab merancang dan mengimplementasikan sistem keamanan yang kuat untuk melindungi infrastruktur digital perusahaan.
5. Influencer
Fenomena influencer yang populer saat ini tidak ada 10 tahun yang lalu. Orang-orang dengan jaringan sosial yang tersebar dapat memengaruhi opini dan keputusan orang terhadap sesuatu. Ahli dalam jaringan sosial dan influencer bekerja sama dengan produsen untuk memperluas jangkauan dan mempromosikan produk atau layanan.
6. Ahli Kriptografi
Dalam era digital, keamanan data menjadi perhatian utama. Ahli dalam kriptografi bertanggung jawab mengamankan komunikasi online dan melindungi informasi sensitif dengan menggunakan teknik enkripsi yang kompleks.
7. Pengembang Realitas Virtual (VR) dan Augmented Reality (AR)
Pekerjaan ini terhubung dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih. Pengembang VR dan AR menciptakan pengalaman yang imersif melalui penggunaan teknologi yang memadukan dunia nyata dengan elemen digital.
Profesi-profesi di atas tidak pernah dibayangkan sebelumnya, namun semakin populer dan dibutuhkan. Hal ini mencerminkan terjadinya perubahan kebutuhan demi merespon perkembangan dunia kerja.
Oleh karenanya perkembangan teknologi dan tren sosial telah mengubah lanskap dunia kerja. Meskipun begitu yang tidak boleh berubah adalah tentang nilai-nilai empati dan kesadaran kritis setiap orang dalam menggunakan media sosial.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Kartini dan Gagasan tentang Perjuangan Emansipasi Perempuan
-
Membongkar Kekerasan Seksual di Kampus oleh Oknum Guru Besar Farmasi UGM
-
Idul Fitri dan Renyahnya Peyek Kacang dalam Tradisi Silaturahmi
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
-
5000 Langkah dan Satu Liter Bensin, Refleksi Tentang Ketidakadilan
Artikel Terkait
-
Antusiasme Tinggi Adopsi Teknologi Digital Berbanding Lurus dengan Tantangan Pengelolaan Data
-
Hidup Ikut Standar Konten Media Sosial: Antara Hiburan dan Racun Sosial
-
Bisnis Kuliner Tumbuh Positif hingga 21%: Begini Kunci Sukses Toko Roti Romi Makin Berkembang
-
Generasi Layar, Ketika Game Online Mengganti Dunia Nyata
-
Sebelum Ketemu Dilan Janiyar, Safnoviar Tiasdi Kerja Apa? Ngaku Gajinya Tembus Rp100 Juta
Lifestyle
-
Anti Boring! Intip 4 Padu Padan Gaya Kasual ala Mingi ATEEZ yang Effortless
-
4 Gaya OOTD Anti Ribet ala Choi Min Young, Tetap Keren di Setiap Momen!
-
4 Daily OOTD ala Jin BTS yang Bisa Kamu Tiru untuk Tampil Chic Tanpa Ribet!
-
4 Padu Padan OOTD Feminine ala Chuu yang Bikin Penampilanmu Makin Manis!
-
Dear Parents, Ketahui 5 Risiko Tersembunyi Penggunaan Aplikasi AI pada Anak
Terkini
-
Cara Pindah Haji Reguler ke Haji Plus atau Furoda Secara Resmi dan Aman
-
Dari Santet hingga Setan Laut Selatan, 5 Film Horor Terbaru Tayang Mei 2025
-
Ciro Alves Naturalisasi, tapi Dua Hal Ini Bisa Hambat Dirinya untuk Bersaing di Skuat Garuda
-
Masih Terus Melejit, Jumbo Jadi Ancaman Agak Laen dan KKN di Desa Penari
-
3 Faktor Jay Idzes Bisa Jadi Bintang Baru di San Siro Jika Gabung AC Milan