Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Wahyu Astungkara
Ilustrasi kulit wajah (Freepik/azerbaijan_stockers)

Kulit wajah yang kering dan gatal merupakan masalah yang lazim dialami oleh banyak orang. Selain penampilan menjadi terganggu, kondisi ini juga menyebabkan ketidaknyamanan dan rasa tidak percaya diri.

Dengan mengetahui penyebab kulit wajah kering dan gatal bisa membantu Anda mengambil langkah-langkah yang tepat untuk mengatasinya. Berikut ini adalah enam penyebab umum kulit wajah kering dan gatal yang perlu diketahui.

BACA JUGA: 5 Keuntungan Menggunakan Aplikasi Menstruasi untuk Perempuan, Kamu Pakai?

1. Dehidrasi

Kurangnya asupan air yang cukup dapat menyebabkan kulit wajah menjadi kering dan gatal. Tubuh membutuhkan hidrasi yang cukup agar kulit tetap lembap dan sehat. Jika tubuh kekurangan cairan, kulit akan kehilangan kelembapannya dan menjadi kering. Pastikan Anda minum air yang cukup setiap hari dan hindari konsumsi berlebihan minuman yang dapat menyebabkan dehidrasi, seperti minuman beralkohol dan berkafein.

2. Cuaca Ekstrem

Paparan terhadap cuaca ekstrem, baik itu udara dingin dan kering maupun udara panas yang lembap, dapat menyebabkan kulit wajah menjadi kering dan gatal. Udara dingin dan kering dapat mengurangi kelembapan kulit, sementara udara panas yang lembap dapat meningkatkan produksi minyak berlebih, yang juga dapat mengganggu keseimbangan kelembapan kulit.

BACA JUGA: Bestie Abis! Ini 4 Ciri Soulmate Platonis dalam Hubungan Persahabatan

3. Produk Perawatan Kulit Sembrono 

Pemilihan produk perawatan kulit yang tidak tepat dapat menyebabkan kulit wajah menjadi kering dan gatal. Beberapa produk yang mengandung bahan kimia keras atau pewarna dan pewangi buatan dapat mengiritasi kulit dan menyebabkan kekeringan.

Pilihlah produk perawatan kulit yang cocok untuk jenis kulit Anda dan periksa labelnya untuk memastikan tidak ada bahan yang dapat menyebabkan iritasi.

4. Mandi Air panas Terlalu Lama 

Mandi yang terlalu lama dengan air yang terlalu panas dapat menghilangkan minyak alami kulit dan menyebabkan kekeringan. Air panas juga dapat mengiritasi kulit dan membuatnya gatal. Usahakan untuk mandi dengan air hangat, bukan air panas, dan batasi waktu mandi Anda agar kulit tetap terlindungi.

5. Ada Gangguan Kulit 

Beberapa kondisi kulit seperti eksim dan psoriasis dapat menyebabkan kulit wajah menjadi kering dan gatal. Kondisi ini sering kali disebabkan oleh reaksi alergi, stres, atau faktor genetik. Jika Anda mengalami gejala-gejala yang tidak biasa pada kulit wajah Anda, segera konsultasikan dengan dokter untuk diagnosis dan perawatan yang tepat.

BACA JUGA: 3 Tipe Parenting Style yang Harus Diketahui, Berpengaruh ke Mental Anak!

6. Pengaruh Lingkungan

Faktor lingkungan seperti polusi udara, paparan sinar matahari berlebihan, dan udara kering di dalam ruangan juga dapat menyebabkan kulit wajah menjadi kering dan gatal. Polusi udara dapat mengiritasi kulit dan merusak lapisan pelindung alami, sementara sinar matahari berlebihan dapat mengeringkan kulit dan meningkatkan risiko terjadinya kerusakan kulit. 

Selain itu, udara kering di dalam ruangan, terutama saat menggunakan pendingin udara atau pemanas, dapat menyebabkan kelembapan kulit berkurang. 

Itulah enam penyebab kenapa kulit menjadi kering dan gatal menurut sumber referensi National Eczema Association. What Causes Dry Skin? dari Nationaleczema.org. Bagi Anda yang menginginkan agar kulit selalu terjaga kelembabannya maka wajib menerapkan pola gaya hidup sehat dan seimbang.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Wahyu Astungkara