Bestie Abis! Ini 4 Ciri Soulmate Platonis dalam Hubungan Persahabatan

Ayu Nabila | Fitri Suciati
Bestie Abis! Ini 4 Ciri Soulmate Platonis dalam Hubungan Persahabatan
Ilustrasi persahabatan (freepick.com)

Soulmate atau belahan jiwa kerap dikaitkan dengan hubungan romantis. Namun, perlu kamu ketahui ada istilah soulmate platonis dalam sebuah hubungan persahabatan. Selalu nyambung dengannya dalam situasi apa pun bisa menjadi salah satu ciri soulmate platonis yang mungkin jarang kamu sadari.

Setiap orang pasti memiliki sahabat yang paling memahaminya luar dan dalam. Hubungan yang spesial ini biasanya berbeda dengan hubungan persahabatan lainnya yang dimiliki seseorang. Untuk itu, kamu perlu mengenali apakah hubungan pesahabatanmu itu bisa disebut dengan hubungan soulmate platonis dengan memahami ciri-ciri di bawah ini.

1. Memiliki koneksi instan

Apa yang dimaksud belahan jiwa? Seseorang yang kamu temui dan merasa terhubung dengannya. Ketika kamu bertemu dengan soulmate platonismu, kamu juga akan merasakan koneksi instan. Namun, koneksi yang kamu rasakan sama sekali tidak memiliki hubungan romantis. Hanya saja kamu merasakan kenyamanan tersendiri saat bertemu dengannya.

2. Mudah menjaga persahabatan

Platonic soulmate itu apa? Hubungan yang terjalin saat dua orang merasa nyaman dan saling membangun. Seperti yang kita ketahui membangun hubungan persahabatan yang langgeng bukanlah suatu hal yang mudah. Perlu adanya koneksi yang dalam agar kalian tidak mudah terpisah.

Namun, jika sahabatmu adalah soulmate platonismu maka kamu akan merasakan hubungan persahabatanmu terjalin tanpa halangan.

BACA JUGA: Sering Tak Disadari, 5 Kebiasaan Ini Dapat Mengundang Tikus Masuk Rumah

3. Jarak tak menghalangi hubungan persahabatanmu

Jarak terkadang meninmbulkan masalah tidak hanya pada hubungan asmara, tetapi juga persahabatan. Namun kamu tidak akan menemui masalah dengan soulmate platonismu meskipun kalian jarang bertemu.

Ketika kalian bertemu kembali setelah sekian lama, kalian akan tetap nyambung saat membicarakan apa pun, seolah tak ada hal yang berubah.

4. Ada pertumbuhan dan perkembangan dalam hubungan persahabatanmu

Tidak semua jenis persahabatan akan membantumu tumbuh dan berkembang menjadi pribadi yang lebih baik. Kenyataanya jika kamu bertemu dengan belahan jiwamu sikap saling membantu satu sama lain agar menjadi versi terbaik dari dirimu akan muncul secara alami.

Ini merupakan ciri soulmate platonis yang membedakan hubungan kalian dengan hubungan persahabatan yang lain.

Itu tadi 4 ciri soulmate platonis yang mungkin jarang kamu sadari selama ini. Ketika kamu menemukan ciri-ciri tersebut dalam salah satu hubungan persahabatanmu, maka itu artinya kamu telah menemukan belahan jiwa platonismu.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak