Hamster merupakan salah satu jenis hewan pengerat yang lumrah dijadikan binatang peliharaan di rumah-rumah. Hewan yang mirip dengan tikus atau pun marmut ini memang cukup menggemaskan dan seringkali menjadi primadona bagi orang-orang yang gemar memelihara binatang berukuran mini. Bagi kamu yang sering memelihara hamster, umumnya akan memberikan pakan seperti biji-bijian ataupun pelet hamster yang disedikan di petshop.
Namun, selain mengonsumsi kedua jenis pakan tersebut. Sesekali berikan hamstermu makanan alami lain agar tidak mudah bosan dengan jenis makanan yang sering dia konsumsi sehari-hari. Berikut 3 makanan alami yang bisa kamu berikan kepada hamster peliharaanmu dilansir dari situs halodoc.com.
1. Buah-buahan
Hamster seperti lazimnya hewan pengerat omnivora lannya juga mengonsumsi beberapa makanan selain biji-bijian sebagai makanan pokok. Salah satu makanan alami yang bisa kamu berikan kepada hamstermu adalah buah-buahan segar. Kandungan vitamin dan mineral yang terdapat dalam buah-buahan tentunya sangat cocok dikonsumsi oleh hamster sekaligus menambah sistem imunitas hewan peliharaanmu.
Beberapa jenis buah-buahan segar yang bisa kamu berikan kepada hamstermu adalah apel, semangka, anggur, blueberry, stroberi dan beberapa jenis buah segar lainnya. Namun, jangan pernah memberikan buah-buahan kaleng ataupun buah-buahan kering kepada hamstermu. Umumnya buah-buahan kaleng dan kering telah diberikan gula berlebih dan pengawet.
2. Sayur-sayuran Hijau
Sayur-sayuran hijau juga dapat diberikan kepada hamster selain pemberian biji-bijian sebagai pakan pokok. Pemberian sayuran hijau yang kaya vitamin dan mineral dapat berperan cukup baik bagi kesehatan hamstermu. Selain itu, serat dalam sayuran hijau juga bermanfaat untuk memperlancar sistem pencernaan hamster. Kandungan air yang terdapat dalam sayuran hijau juga dapat menopang asupan air bagi hamster.
Beberapa sayuran hijau seperti selada, bayam, kembang kol, brokoli dapat diberikan kepada hamster. Beberapa sayuran lain seperti wortel, mentimun. Lobak juga dapat diberikan sesekali kepada hamster. Namun, usahakan kamu memotong kecil-kecil terlebih dahulu sayuran tersebut agar lebih mudah digengam oleh hamstermu ketika dimakan.
3. Jangkrik
Meskipun dominan memakan sayuran, buah dan biji-bijian, hamster tetap memerlukan asupan protein hewani. Salah satu pakan alami sebagai sumber protein hewani yang dapat kamu berikan adalah jangkrik. Jangkrik kaya akan kandungan protein yang baik untuk hamster. Kamu bisa memberikan jangkrik yang masih hidup ataupu jangkrik yang telah mati dengan cara memotong kepalanya. Akan tetapi, pemberian pakan jangkrik ini usahakan jangan terlalu sering karena dikhawatirkan membuat hamster menjadi lebih agresif.
Nah, itulah beberapa pakan alami selain biji-bijian yang dapat diberikan kepada hamster peliharaanmu. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Bek Timnas Jepang yang Diprediksi Jadi Tembok Kokoh Saat Jumpa Indonesia
-
Masuk Grup Neraka Piala Asia U-20 2025, Indonesia Perlu Tambah Pemain Naturalisasi?
-
Naturalisasinya Disetujui DPR, Kevin Diks Bisa Main saat Lawan Arab Saudi?
-
Badai Cedera Timnas Indonesia Kian Parah, Skuad Garuda Tak Full-skuad Lawan Jepang?
-
Laga Indonesia vs. Jepang: Ajang Pembuktian Shin Tae-yong ke Fans Garuda
Artikel Terkait
-
Jaga Imun Tubuh dan Gaya Hidup Sehat, Cara Efektif Antisipasi Wabah Cacar Air
-
Fenomena Lipstick Effect: Korban FOMO atau Memang Tak Bijak Mengatur Uang?
-
Gaya Hidup Sehat untuk Tulang Kuat: Olahraga dan Kebiasaan Ini yang Harus Diterapkan
-
Pecinta Anabul Merapat, Intip Koleksi Outfit Stylish Untuk hewan Peliharaan dengan Koleksi Beragam!
-
Metode Efektif untuk Mengatasi Wasir: Dari Perubahan Gaya Hidup hingga Intervensi Medis Laser Hemorrhoidoplasty
Lifestyle
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Sontek 4 Look OOTD Modern ala Sophia KATSEYE, Biar Gaya Hangout Makin Kece!
-
Serum dan Pelembab, 3 Produk Mengandung Buah Kiwi untuk Kecilkan Pori-Pori
-
4 Ide Outfit Kasual ala Dayeon Kep1er, Stylish Setiap Hari Tanpa Ribet!
-
Youthful Vibes! 4 OOTD Chic Ala Minnie (G)I-DLE yang Bisa Jadi Inspirasi
Terkini
-
Ulasan Film The Black Phone: Penculikan Misterius Laki-Laki Bertopeng
-
Tantangan Literasi di Era Pesatnya Teknologi Informasi
-
3 Bek Timnas Jepang yang Diprediksi Jadi Tembok Kokoh Saat Jumpa Indonesia
-
Tren Media Sosial dan Fenomena Enggan Menikah di Kalangan Anak Muda
-
Bentala Stella: Bisnis Licik dan Sayuran Gemas 'Pengungkap' Perasaan