Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Haqia Ramadhani
Momen tiga wisudawati punya nama sama persis dipanggil berurutan. (Instagram/tawatheutic)

Wisuda menjadi momen perayaan kelulusan bagi para mahasiswa perguruan tinggi. Ketika momen wisuda semua wisudawan dan wisudawati satu per satu namanya akan dipanggil maju untuk pengesahan kelulusan dari rektor. 

Bicara mengenai itu, ada sebuah video viral yang diunggah pemilik akun TikTok nisaa_cha22 dan dibagikan ulang akun Instagram tawatheutic. Momen wisuda ini viral karena tiga orang wisudawati dipanggil berurutan dengan nama sama persis. 

Rekaman video memperlihatkan acara wisuda saat pengesahan kelulusan oleh rektor. Satu per satu mahasiswa dipanggil untuk maju guna dipindahkan tali toga dari kiri ke kanan langsung oleh rektor. 

Pada momen wisuda tersebut tampak berbeda karena ada tiga nama wisudawati yang istimewa. Dikatakan istimewa sebab ketiganya memiliki nama yang sama persis. 

Ketiga wisudawati itu mempunyai nama, Khairunnisa. Mereka dipanggil secara berurutan dengan gelar yang juga sama yakni S.Pd.

Wisudawati yang bernama Khairunnisa pertama kali dipanggil yaitu yang memakai jilbab pink. Disusul Khairunnisa yang berjilbab coklat kemudian Khairunnisa berjilbab abu-abu. 

Punya Nama Sama Persis

Tiga wisudawati ini memiliki nama Khairunnisa. (Instagram/tawatheutic)

Berdasarkan hasil penelusuran Yoursay.id di unggahan asli video viral ini, diketahui apabila ketiga Khairunnisa tersebut bersahabat baik. Mereka tak cuma sekadar bisa wisuda dengan dipanggil namanya secara berurutan. 

Namun, mereka selama berjuang untuk menyelesaikan skripsi selalu bersama-sama. Ketiga wanita bernama Khairunnisa itu sewaktu selesai sidang tak lupa mengabadikan bersama. 

Mereka berfoto dengan memakai selempang dengan nama masing-masing Khairunnisa, S.Pd. Kisah yang unik tiga orang wisuda bersama dipanggil secara berurutan dengan nama dan gelar serupa. 

Video momen wisuda tak biasa dari tiga wisudawati bernama Khairunnisa ini menuai berbagai tanggapan dari warganet.

"Khairunnisa 3 kali," komentar salah satu warganet. 

"Bisa kayak begitu ya," ujar lainnya. 

"Kalau gue yang nyebut namanya sudah sambil cengar-cengir," sahut yang lain. 

"Nisa dipanggil tuh," tanggapan lainnya. 

"Tambah lagi Khairunnisa @khairunnisamrs," celetuk warganet yang lain. 

Video viralnya yang di TikTok sendiri hingga kini sudah ditonton sebanyak 1,2 juta kali. 

Haqia Ramadhani