Kegiatan PMM atau Pengabdian kepada Masyarakat oleh Mahasiswa merupakan sebuah kegiatan yang dinaungi oleh Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (DPPM) Universitas Muhammadiyah Malang, yang bertemakan Bhaktimu Negeri, dilakukan alam sebulan mulai bulan Agustus hingga September 2022 di lokasi TK Muslimat Baiturrohmah, Jl. Darsono no. 27 RT/RW 01/011, Kelurahan Ngaglik, Kota Batu.
Kegiatan Pengabdian yang dilaksanakan oleh kelompok beranggotakan 5 mahasiswa yaitu Gendhis Endtrinasari Almira Dewanty, Sharen Sheravade Purnomo Putri, Raray Inas Prianggalistiari, Dheviana Rhamadani dan Dwi Ayu Paramita, serta dengan pembimbing yaitu Ns. Zaqqi Ubaidillah, M.Kep., Sp.Kep.MB.dengan harapan bahwa kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) ini adalah untuk mengaplikasikan Hilirisasi hasil Penelitan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).
Dengan program utama yaitu pemberian bimbingan kesehatan, siswa/siswi TK Muslimat Baiturrohmah diajak untuk melakukan pembelajaran yang diselingi dengan permainan. Seperti pembelajaran dalam pengenalan makanan sehat, sayur-sayuran dan buah-buahan, pengukuran berat dan tinggi badan, serta melatih keseimbangan dinamis untuk mereka.
Kegiatan yang dilaksanakan merupakan kegiatan yang berurutan. Mulai dari penjelasan dan pengenalan terhadap makanan sehat dan gizi seimbang, dan mengetahui berbagai macam sayur-sayuran dan buah-buahan kepada siswa/siswi dengan usia 3-4 tahun tersebut.
Setelah penjelasan tersebut, para anggota kelompok PMM melakukan pengukuran tinggi dan berat badan bagi para murid, untuk memberikan penyuluhan lebih lanjut kepada mereka.
Dalam rangkaian program, para murid juga diselingi oleh permainan-permainan yang membuat mereka menikmati pembelajaran, dan juga belajar hal dasar lainnya seperti mencuci tangan yang baik dan benar serta memakai masker di waktu yang tepat.
“Tidak hanya terus-terusan belajar, mereka juga kami selingi permainan yang mendidik dan dapat membuat mereka menikmati waktu di sekolah juga,” ujar Gendhis Endtrinasari Almira Dewanty, ketua kelompok 38.
Dengan adanya pembinaan ini, diharapkan para siswa/siswi TK dapat mengerti dan mengimplementasikan pola hidup sehat yang dasar sejak disini. Selain dari para muridnya sendiri, diharapkan pula bagi para orangtua siswa dan wali untuk selalu mendampingi mereka dalam menjelajahi lingkungan sekitarnya.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Judi Online Jebakan Batman? Cak Imin Bongkar Trik Bandar Tipu Mangsa
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Lawan atau Kawan? Cara Menjinakkan Skripsi Tanpa Terlalu Banyak Berpikir
-
Menertawai Standar Hidup Layak BPS Rp1 Juta Per Bulan, Driver Ojol: Buat Makan Aja Kurang!
-
Masyarakat dan Kepala Suku Distrik Siriwo Menolak Kedatangan Kapal Hovercraft Besar yang Berlabuh di Kali Degeuwo
News
-
Satukan Dedikasi, Selebrasi Hari Guru di SMA Negeri 1 Purwakarta
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat