Beasiswa Kalla merupakan salah satu program dari Yayasan Hadji Kalla di bidang Pendidikan (educare) sebagai bentuk untuk turut berpartisipasi dalam meningkatkan kualitas pendidikan Indonesia khususnya di wilayah Sulawesi dengan melakukan berbagai pemberdayaan dan pendampingan di bidang pendidikan.
Tahun lalu, Yayasan Hadji Kalla juga telah membuka program beasiswa untuk mahasiswa yang berdomisili di empat provinsi di Sulawesi. Kali ini, tahun 2024, Yayasan Hadji Kalla melalui Lembaga Amil Zakat (LAZ) Hadji Kalla akan kembali menjalankan enam program, termasuk Beasiswa Kalla.
Melansir pada akun Instagram @yayasankalla, Beasiswa Kalla merupakan program pemberian bantuan beasiswa pendidikan dan kepemimpinan untuk mahasiswa yang berasal atau berdomisili di provinsi Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, dan Sulawesi Tenggara.
Adapun masa pendaftaran Beasiswa Kalla dibagi dua periode, yakni:
- Batch 1 : 25 Maret 2024 – 6 April 2024
- Batch 2 : 15 April 2024 – 30 April 2024
Sebagai catatan, bahwa batch 2 akan dibuka apabila kuota pendaftar masih tersedia.
Adapun jalur yang bisa kamu tempuh dalam pendaftaran Beasiswa Kalla ini, di antaranya:
- Prestasi Akademik
- Hafiz Al-Qur’an
- Prestasi di Bidang Olahraga dan Seni
- Keaktifan Berorganisasi
- Disabilitas
- Desa Bangkit Sejahtera (DBS)
Sementara, kriteria umum bagi calon penerima Beasiswa Kalla ini, yakni sebagai berikut:
- Penerima Beasiswa Kalla merupakan Warga Negara Indonesia yang berasal dari atau berdomisili di provinsi Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, dan Sulawesi Tenggara.
- Sedang menempuh pendidikan di perguruan tinggi atau setara jenjang sarjana (S1) baik di perguruan tinggi negeri maupun swasta.
- Menjalani semester 2 saat mendaftar Beasiswa Kalla. Khusus untuk jalur Desa Binaan DBS, mahasiswa yang bisa mendaftar adalah mahasiswa pada semester 2-6.
- Mahasiswa berasal dari keluarga ekonomi tidak mampu (pra-sejahtera) sehingga membutuhkan bantuan finansial tambahan untuk meneruskan pendidikan tinggi, yang dibuktikan dengan keterangan penghasilan kedua orang tua dan foto tampak rumah tempat tinggal.
- Memenuhi persyaratan khusus dari salah satu jalur penerima Beasiswa Kalla yang telah disebutkan di atas.
- Bersedia mengikuti rangkaian kegiatan peningkatan kapasitas program Beasiswa Kalla.
- Bersedia mengikuti rangkaian kegiatan pengabdian masyarakat di desa binaan LAZ Kalla.
Nah, itulah jadwal dan beberapa persyaratan untuk pendaftaran Beasiswa Kalla. Untuk lebih jelasnya kamu bisa mengunjungi website resmi Yayasan Hadji Kalla atau bisa juga dengan klik link https://bit.ly/beasiswakalla2024 untuk mendapatkan informasi selengkapnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Gagasan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Perlunya Akses Pendidikan Merata
-
Hari Raya Idul Fitri, Memaknai Lebaran dalam Kebersamaan dan Keberagaman
-
Lebaran dan Media Sosial, Medium Silaturahmi di Era Digital
-
Ketupat Lebaran: Ikon Kuliner yang Tak Lekang oleh Waktu
-
Dari Ruang Kelas ke Panggung Politik: Peran Taman Siswa dalam Membentuk Identitas Bangsa
Artikel Terkait
-
Refleksi Taman Siswa: Sekolah sebagai Arena Perjuangan Pendidikan Nasional
-
Pendidikan Perempuan: Warisan Abadi Kartini yang Masih Diperjuangkan
-
Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali di SMA: Solusi atau Langkah Mundur?
-
Peran Transformatif Ki Hadjar Dewantara dalam Pendidikan dan Nasionalisme
-
Ki Hadjar Dewantara: Pilar Pendidikan dan Politik Bangsa melalui Tamansiswa
News
-
Lawson Ajak Jurnalis dan Influencer Kenali Arabika Gayo Lebih Dekat
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan