Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Nurita
Ilustrasi Patah Hati

Sebuah buku yang cantik dengan kumpulan sajak yang menarik. Sebuah buku yang bercerita melalui sajak yang puitis.

Identitas Buku

Judul buku: Distilasi Alkena
Penerbit: Mediakita
Penulis: Wira Nagara
Tahun terbit: 2018
Jumlah halaman: xvi + 160 hlm
Nomor edisi terbit: ISBN 978-979-794-5744-9

Distilasi Alkena

Distilasi (n) suatu metode pemisahan bahan kimia berdasarkan

Perbedaan kecepatan atau kemudian menguap bahan.

Alkena (n) senyawa hidrokarbon tak jenuh dengan

Satu ikatan rangkap dua.

Bahagia kita pernah merekah indah tanpa sedikit pun gelisah

Saat lantunan rindu adalah alasan setiap pertemuan

Saat mencintaimu bukan hanya sekedar lamunan

Semurung mendung sederas hujan

Mimpiku memuai hebat pada ketiadaan

Aku tak pernah menyesal akan keputusanmu memilihnya

Yang aku sesalkan adalah tiada sedetikpun

Kesempatan bagiku membuatmu bahagia

Kesalahnmu, menjadikanmu alasan segala rindu

Waktu pun mengurai tetes hujan menjadi bulir-bulir kenangan

Ia menelusup tanpa permisi membasahi nurani

Merangkak naik menyusun kata yang dibicarakan pelupuk

Memaksa mata bekerja mengeluarkan kalimat penuh cerita

Degup jantung menyatu detik

Menyuarakan penyesalan yang runtuh menitik

Bukan perih yang aku ratapi

Tetapi pengertian tak pernah kau beri

Sadarlah! Aku telah mencintaimu dengan terengah-engah

Mencibir oksigen dengan menjadikanmu satu-satunya

Udara yang aku izinkan mengisi setiap rongga

Menghempas darah dengan namamu yang mengalir

Membuat jantungku tetap berirama

Padamu, aku jatuh hati

Bahkan sebelum Tuhan merencanakan

Adam dan Hawa diturunkan ke bumi

Kesalahanku, tak pernah mencintai selain kamu

Tingkat sepi paling mengerikan

Adalah sepi dalam keramaian

Mengulik rasa secara primitif dan tak mengenali

Dunia telah jauh mengalami perubahan

Bagaimana mungkin aku menjauh jika hanya padamu keakuanku luluh?

Bagaimana mungkin aku pergi jika bayangmu masih saja menghiasi mimpi?

Bagaimana mungkin aku berpindah bila hanya padamu hatiku bisa singgah?

Ulasan

Patah hati menjadi bahan bakar untuk seseorang membuat sebuah karya, salah satu di antaranya adalah penulis buku ini. Wira Nagara adalah seorang sarjana pertanian yang hobi menggambar dan membaca sejak kecil.

Ketika lelaki ini merasa bahwa dirinya sedang patah hati, sedang mencari pelampiasan akan ribuan kata-kata serta syair yang melankolis menemukan tempatnya. Menulis dan menjadikannya sebuah buku adalah pilihan tepat yang ia pilih.

Ketahuilah sobat, patah hati tak seseram yang dibayangkan. Mungkin iya ada sesuatu yang tak terlihat telah rusak dan terasa amat menyesakan. Dengan patah hati, seseorang secara langsung memperlihatkan kelemahannya.

Nurita