Hiro Morrison, seorang anak lelaki genius keturunan Amerika-Jepang yang memiliki sebuah kemampuan istimewa. Dia mampu membaca struktur kimia sebuah benda sampai ke atom dasar penyusunnya hanya dengan menyentuh permukaannya saja. Keistimewaaan ini membuat ia dikontrak oleh Kepolisian New York untuk menjadi konsultan mereka.
Novel berjudul Touche Alchemist ini masih bisa dibilang satu universe dengan novel Touche yang telah terbit terlebih dahulu. Jika di novel sebelumnya tokoh utamanya terdiri dari tiga orang Touche yaitu Riska, Dani, dan Indra, di novel kali ini tokoh utamanya fokus pada satu orang yaitu Hiro Morrison.
Hiro adalah tipe anak lelaki yang genius dan sadar akan kegeniusannya. Ia tidak akan segan-segan mengatakan kelebihannya itu dan menyombongkan kemampuannya.
Detektif Samuel Hudson, seorang detektif dari Kepolisian New York yang merekrut Hiro menjadi konsultan mereka, seringkali dibuat jengkel dan kesal dengan tingkat kesombongan serta kepercayaan diri Hiro yang sangat tinggi. Begitu pula dengan Karen, anak perempuan Detektif Samuel yang harus rela mengantar jemput Hiro setiap kali kemampuan Hiro dibutuhkan oleh pihak kepolisian dan ayahnya.
Menurutku pribadi sebagai pembaca, cerita ini benar-benar seru dan menarik untuk diikuti, salah satu cerita yang termasuk page turner atau cerita yang berhasil membuatku enggan melepaskan buku ini sebelum mencapai halaman terakhir. Tokoh Hiro yang genius selalu berhasil membuatku kagum. Hiro mampu memecahkan berbagai kasus pembunuhan hanya dengan segenggam lollipop dan beberapa buah cotton bud.
Karakter Hiro benar-benar unik dan mudah membuat pembaca jatuh cinta dan kesal di saat yang bersamaan. Hiro tidak segan memberikan julukan dan memanggil Detektif Samuel Hudson dengan panggilan Sammy. Sepertinya hanya Detektif Samuel dan Karen saja yang tahan menghadapi sikap dan temperamen Hiro.
Cerita semakin menegangkan dan semakin membuatku tidak ingin melepaskan buku ini ketika kasus pengeboman berantai dengan pola tertentu terjadi. Beberapa korban berjatuhan. Permainan kode pun dimulai. Hiro tentu saja merasa tertantang dan ingin menyingkap kasus ini. Melalui kasus ini, Hiro berkenalan dengan seseorang yang cukup misterius. Orang ini juga pernah muncul di novel Touche sebelumnya. Melalui kasus ini pula, Hiro akhirnya sadar tentang perasaannya yang sebenarnya.
Identitas Buku
Judul Buku: Touche Alchemist
Penulis: Windhy Puspitadewi
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
Tahun Terbit: Maret, 2014
Genre: Teenlit
Jumlah halaman: 215 halaman
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
Ulasan
-
5 Buku Parenting Seru dengan Ilustrasi Menarik untuk Orang Tua Modern
-
Mamaku Hebat: Keteguhan Seorang Ibu di Tengah Keterbatasan
-
Film Animasi Anak Rasa Dewasa! 'The Twist' Tawarkan Humor dan Kritik Sosial
-
Review Film Rosario: Kutukan yang Menggali Luka Keluarga dan Identitas!
-
Lucu dan Heartwarming! 3 Novel Jepang Terjemahan Terbaru tentang Kucing
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Dituntut Sanksi Hukuman 50 Kerbau usai Stand Up Comedy Singgung Adat Toraja
-
Jessica Iskandar Bangga dengan Hasil Rapor El Barack: You Are My Einstein!
-
4 Serum Korea Glutathione, Bikin Wajah Glowing Merata dan Cegah Flek Hitam!
-
Disebut Sebagai Putra Mahkota Keraton Solo, Intip Profil KGPH Purbaya
-
Onad Terseret Narkoba, Menguak Apa Itu Ganja dan Ekstasi serta Bahayanya