Tema kepolisian dan pengungkapan tindak kriminal yang dilakukan oleh penjahat menjadi salah satu genre paling banyak diangkat oleh sineas dunia perfilman internasional. Pasalnya, film dengan tema ini memberikan sebuah hiburan tersendiri bagi para penontonnya. Film-film yang memiliki alur misterius, setidaknya memantik para penontonnya untuk ikut serta masuk dalam plot yang telah disediakan. Bahkan, tak ayal para penonton pun turut larut dalam alur film dan menerka-nerka mengenai ending dari misteri atau kasus yang diangkat.
Film Jepang sebagaimana rilis pada tahun 2021 lalu, dengan judul Masquerade Night, ikut mewarnai industri perfilman genre ini. Film sebagaimana diadaptasi dari novel laris dengan judul yang sama ini dibintangi oleh aktor kenamaan Jepang, Takuya Kimura dan Minami Nagasawa.
Film berdurasi 129 menit ini, secara garis besar menceritakan tentang upaya kepolisian Tokyo dalam mengungkap penjahat yang menyaru dalam pesta Topeng di sebuah hotel. Sebuah surat anonim dikirimkan kepada pihak Departemen Kepolisian Metropolitan Tokyo. Dalam surat tersebut, dinyatakan bahwa seorang penjahat kasus pembunuhan akan muncul dalam pesta topeng alias Masquerade Night yang akan diadakan di Hotel Cortesian Tokyo. Mendapatkan informasi tersebut, detektif Kosuke Nitta (Takuya Kimura), merencanakan penyamaran dan bekerja di Hotel tersebut.
Di Hotel Cortesia Tokyo, Kosuke bertemu dengan Naomi Yamagishi (Masami Nagasawa), seorang pegawai penerima tamu di hotel tersebut. Dengan informasi yang terbatas mengenai jati diri penjahat yang akan hadir, Kosuke berusaha untuk menyingkap siapa sebenarnya penjahat yang hadir di sana.
Sebuah hal yang sangat sulit, pasalnya selain hanya mengandalkan daftar tamu yang hadir, Kosuke juga harus mengurai penjahat yang berada di antara 500 tamu undangan. Nah, bagaimana? Sekilas ceritanya ini seru sekali kan ya? Jika teman-teman menonton film ini, pasti akan terlarut dan ikut menebak-nebak mengenai siapa sebenarnya penjahat yang dimaksud dalam surat kaleng tersebut.
Jika ingin mengetahui ending dari film ini, teman-teman dapat menyaksikannya secara langsung di layanan streaming kesayangan masing-masing ya. Oh iya, di film ini, Takuya Kimura dan juga Masami Nagasawa kembali bekerja sama setelah keduanya terlibat dalam film dengan genre yang hampir sama pada tahun 2019 lalu dengan judul Mosquerade Hotel.
Baca Juga
-
Kini Bersaing di Level Benua, tapi Bukan Perkara Mudah bagi STY untuk Bawa Pulang Piala AFF 2024
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
Artikel Terkait
-
Tolak Wacana Polri di Bawah Kementerian, Nasir Djamil Beberkan 4 Alasan Krusial
-
Pasangan Ernest Prakasa dan Meira Anastasia Garap Film "Cinta Tak Seindah Drama Korea", Siap Tayang Desember 2024
-
Dari Setoran Hingga Tembakan: Polisi di Lingkaran Tambang Ilegal
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Berapa Harga Rompi Anti Peluru? Jadi Candaan Netizen Usai Ahmad Luthfi Unggul di Pilkada Jateng
Ulasan
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Ulasan Buku My Home: Myself, Rumah sebagai Kanvas Kehidupan
-
Menggali Makna Kehidupan dalam Buku Seni Tinggal di Bumi Karya Farah Qoonita
-
Bisa Self Foto, Abadikan Momen di Studio Terbesar Kota Jalur
-
Ulasan Buku Bersyukur Tanpa Libur: Belajar Menerima Apa yang Kita Miliki
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan