Sosiologi termasuk jenis ilmu pengetahuan yang perlu dipelajari. Sebenarnya apa itu sosiologi? Kholida Qothrunnada dalam tulisannya (detikEdu,7/10/2021) menjelaskan, sosiologi adalah ilmu sosial yang mempelajari setiap kehidupan masyarakat. Objek kajian dari sosiologi tidak lain adalah kehidupan manusia. Kata sosiologi berasal dari bahasa Yunani, yang terdiri dari kata ‘socius’ yang artinya masyarakat, dan ‘logos’ yang artinya ilmu.
Ada banyak tokoh atau pakar sosiologi yang pemikiran-pemikirannya dapat menjadi bahan rujukan atau pertimbangan orang-orang dalam melakukan atau memutuskan sesuatu. Dalam buku berjudul Buku Pintar Pemikiran Tokoh-Tokoh Sosiologi dari Klasik Sampai Modern dibeberkan tokoh-tokoh dan pemikiran, mulai dari klasik, modern, hingga era posmodern. Max Weber termasuk salah satu tokoh sosiologi klasik yang dibahas dalam buku ini.
Max weber adalah sosiolog asal Jerman yang hingga kini memiliki banyak pengaruh. Di negaranya, Weber adalah tokoh yang berhasil menghidupkan sosiologi melawan dominasi pemikiran kaum Marxian yang seakan-akan menjadi kebenaran mutlak dalam dunia intelektual dan filsafat sosial. Jika Durkheim mengartikan sosiologi sebagai suatu ilmu yang mempelajari fakta-fakta sosial maka tidak demikian dengan Weber. Ia memahami sosiologi sebagai suatu ilmu yang mempelajari tindakan sosial. Menurut Weber, sosiologi bertujuan memahami penyebab tindakan sosial mempunyai arah dan akibat tertentu (Buku Pintar Pemikiran Tokoh-Tokoh Sosiologi dari Klasik Sampai Modern, halaman 61).
Randall Collins adalah salah satu tokoh sosiologi modern yang dikenal aktif dalam mengembangkan teori konflik. Jika Coser dan Dahrendorf lebih menitikberatkan pada konsensus, Collins menganggap konflik sebagai realitas sosial itu sendiri. Konsep yang dikembangkan Collins ialah teori konflik integratif. Dalam hal ini, konsep integratif ibarat sepasang suami-istri yang sangat berbeda dalam segala hal. Perbedaan itu meliputi jenis kelamin, adat istiadat, hobi dan kebiasaan, selera, kemampuan, dan sebagainya. Namun demikian, mereka bisa bersatu demi mewujudkan keluarga yang harmonis (Buku Pintar Pemikiran Tokoh-Tokoh Sosiologi dari Klasik Sampai Modern, halaman 179).
Tokoh sosiologi berikutnya adalah Jurgen Habermas. Jurgen termasuk tokoh sosiologi era posmodren. Ia merupakan filsuf sekaligus sosiolog berkebangsaan Jerman. Ia dikenal dengan pendapatnya mengenai teori kritis. Sebagaimana diulas oleh para pendahulunya, teori kritis berakhir dengan pesimisme dan kebuntuan. Akan tetapi, di tangan Jurgen teori kritis mendapat sentuhan paradigma baru yang lebih segar (Buku Pintar Pemikiran Tokoh-Tokoh Sosiologi dari Klasik Sampai Modern, halaman 209-210).
Terbitnya buku berjudul Buku Pintar Pemikiran Tokoh-Tokoh Sosiologi dari Klasik Sampai Modern (2015) karya Herman Arisandi ini bisa menjadi salah satu rujukan berharga bagi dunia pendidikan di negeri ini.
Baca Juga
-
Ulasan Buku Resep Kaya ala Orang Cina, Cara Menuju Kekayaan yang Berlimpah
-
Ulasan Buku "The Wisdom", Merenungi Kebijaksanaan Hidup
-
Tuhan Selalu Ada Bersama Kita dalam Buku "You Are Not Alone"
-
Ulasan Buku Setengah Jalan, Koleksi Esai Komedi untuk Para Calon Komika
-
Ulasan Buku Jadilah Pribadi Optimistis, Lebih Semangat Mengarungi Kehidupan
Artikel Terkait
-
Transaksi Non-tunai KJP Plus Lewat EDC Bank DKI Tetap Berjalan Normal
-
43.502 Siswa Telah Menerima Kartu Jakarta Pintar Plus Tahap I 2025
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
-
Di Antara Luka dan Pulih: Lika-Liku Luka, Sebuah Perjalanan Menjadi Manusia
-
Ulasan Novel Love, Mom: Surat Berisi Teka Teki Meninggalnya Sang Ibu
Ulasan
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
-
Review Film In the Lost Lands: Perjalanan Gelap Sang Penyihir dan Pemburu
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
Terkini
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!