Buku ini ditulis oleh Candra Adhi Wibowo dan Rama Nastyaka Andita. Candra Adhi Wibowo saat ini berprofesi sebagai mind programer sekaligus pemilik lembaga pendidikan JAWARA Academy. Lembaga ini bergerak di bidang pendidikan dengan memanfaatkan teknologi belajar terbaru. Ia juga aktif sebagai penulis buku-buku yang memotivasi dan mengajarkan tentang cara-cara hidup menjadi lebih baik, dan beberapa kali menjadi narasumber di sesi acara pendidikan di Radio RRI Pro 2 FM Madiun.
Sedangkan Rama Nastyaka Andita adalah seorang PNS, sekaligus pemilik Pandora Code Institute, sebuah lembaga yang bergerak di bidang pengembangan Sumber Daya Manusia untuk menciptakan komunikasi yang lebih efektif serta fleksibel. Baginya, ilmu lebih berharga daripada uang, karena dengan ilmu kita akan sangat mudah dalam menghasilkan uang.
Dengan pengalaman-pengalaman keduanya yang berjibun tersebut, maka lahirlah buku dengan tajuk 7 Wonders Marketing ini sebagai hasil belajar dan praktik mereka di universitas kehidupan.
Sebagaimana judul yang tercantum, buku ini memuat 7 Bab, yaitu:
- Bab 1 Orang Gilakah Anda?
- Bab 2 Melayakkan Diri
- Bab 3 Inilah Raja Hutan yang Sesungguhnya
- Bab 4 Bertemu Tidak Sama dengan Bergaul
- Bab 5 Be a Good Man
- Bab 6 Saatnya Menjadi Dewa Penolong
- Bab 7 The Real Marketing
Dalam bab pertama yang berjudul Orang Gilakah Anda? penulis terinspirasi dari quote Albert Einstein, "Melakukan hal yang sama dengan cara yang sama, tetapi mengharapkan hasil yang berbeda. Itulah yang disebut orang gila."
Terkadang kita berbisnis atau bekerja, secara sadar ataupun tidak sadar, kita menjalankannya dengan cara-cara yang sudah banyak dipakai orang lain. Gilanya, cara-cara tersebut sudah tidak efektif dan tidak menghasilkan apa-apa. Yang lebih parahnya lagi, ada orang yang sudah tahu kalau cara-cara tersebut tidak efektif, tetapi tetap mengikutinya dan dilakukan secara terus-menerus dan bahkan mengulanginya (halaman 29).
Jadi, dengan membaca buku ini hingga akhir, kita diharapkan mampu membuka wacana baru, dan mampu mengingat kembali cara-cara dahsyat dunia bisnis yang terlupakan oleh banyak orang di luar sana.
Tag
Baca Juga
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
-
Mengenal Puisi Sederhana Penuh Makna dalam Buku Perjamuan Khong Guan
-
Temukan Potensi Diri dan Kekuatan Pikiran dalam Buku Mind Power Skills
-
Ulasan Buku Memaknai Jihad, Mengenal Pemikiran Prof. Dr. KH. Quraish Shihab
-
Cinta Datang dari Ranum Buah Mangga dalam Buku Kata-Kata Senyap
Artikel Terkait
-
Refleksi Taman Siswa: Sekolah sebagai Arena Perjuangan Pendidikan Nasional
-
Pendidikan Perempuan: Warisan Abadi Kartini yang Masih Diperjuangkan
-
Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali di SMA: Solusi atau Langkah Mundur?
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
Ulasan
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Review Film Drop: Dinner Romantis Berujung Teror Notifikasi Maut
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku