Setiap buku mempunyai banyak kisah yang menarik untuk dibagikan kepada pembaca. Seperti buku kumpulan cerita anak Indahnya Berbagi, yang ditulis oleh Mia Karneza. Dalam buku kumpulan cerita anak ini, penulis memperkenalkan budaya, menanamkan pesan moral yang baik, dan menumbuhkan karakter dan sifat positif pada anak. Kisahnya yang menarik dengan menghadirkan tokoh seusia anak-anak serta menggunakan bahasa yang sederhana dan ringan, membuat anak mudah memahami makna dan pesan yang terkandung dalam cerita.
Melalui cerita anak ini, banyak hikmah yang terkandung dalam kisahnya. Kita juga dapat memetik pesan moral cerita dan mengamalkan pesan positif cerita dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu pesan moral dalam buku ini yaitu mengajak anak untuk berbagi kepada sesama teman atau orang yang membutuhkan bantuan.
Salah satu cerita anak dalam buku ini berjudul Uniknya Rumah Makan Padang. Dalam buku tersebut, dikisahkan seorang anak bernama Nengsi yang mendadak pindah dari kota kelahirannya, Karawang, ke kota Padang, kampung halaman ibunya. Selama perjalanan, Nengsi sedih dan marah pada ibunya karena kepindahan yang mendadak. Namun, suasana hati Nengsi berubah senang saat bus yang membawa mereka beristirahat di salah satu rumah makan Padang.
Menurut Nengsi, rumah makan tersebut memiliki keunikan. Struktur bangunan atap rumah makan yang mempunyai tanduk seperti kerbau, melambangkan rumah adat Padang, seolah-olah rumah makan itu tersenyum. Nengsi juga takjub saat melihat pramusaji membawa puluhan piring di tangannya tanpa terjatuh. Selain itu, rasa rendang yang disajikan, berbeda dengan rasa rendang yang selama ini Nengsi makan. Rumah makan Padang yang ia kunjungi, membuat suasana hati gadis kecil itu kembali ceria.
Selain cerita tersebut, masih ada 24 cerita anak lain yang dikemas penulis dalam buku Indahnya Berbagi. Cerita anak tersebut seperti, Sate Lokan Buatan Amak, Membuat Kue Singgang Bersama Uni Isil, dan Lemang Ketan Untuk Sahabat. Meskipun ada kesalahan pengetikan dalam buku, akan tetapi tidak mengurangi dan mengubah isi cerita, maksud, makna, dan pesan yang hendak disampaikan penulis dalam setiap kisahnya.
Baca Juga
-
Berlibur ke Patung Buddha Tidur Trowulan Mojokerto, Terbesar di Indonesia
-
Chris Martin Ungkap Lagu Favoritnya Saat Diwawancarai oleh Najwa Shihab
-
Ulasan Buku Teruntuk Kamu yang Kusebut Perempuan: Kumpulan Puisi Menyentuh Hati
-
Ulasan 'Wasiat Nabi Khidir untuk Rakyat Indonesia': Kumpulan Esai Aktual
-
Ulasan Buku 'Cinta dan Pala', Kumpulan Cerpen Beragam Kisah dan Makna
Artikel Terkait
-
Adu Serpak Terjang Anak Hotma Sitompul dan Hotman Paris, Dua Rival Bebuyutan
-
Ditangkap! Pria Misterius di Kelapa Gading Jakut Teror Warga Pakai Panah, Apa Motifnya?
-
5 Top Sunscreen di Indomaret, Ekonomis Cocok buat Anak Sekolahan
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Cegah Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak, Pemprov Jateng Sinergi dengan Paralegal Muslimat NU
Ulasan
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Review Film Drop: Dinner Romantis Berujung Teror Notifikasi Maut
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku