Beberapa waktu yang lalu dilansir dari akun Twitter ADS, kontrak pengadaan 2 unit pesawat angkut militer Airbus A400M yang dibeli oleh Indonesia telah diaktifkan. Hal ini merupakan tindak lanjut dari pemesana 2 unit Airbus A400M yang telah direncanakan oleh pihak Indonesia sejak akhir tahun 2021.
Dilansir dari situs airbus.com, Kementrian Pertahanan Republik Indonesia (Kemenhan) telah melakukan pemesanan 2 unit pesawat tersebut dengan masing-masing konfigurasi pesawat tanker dan pesawat angkut serbaguna.
Namun, mungkin bagi sebagian orang awam masih belum familiar tentang pesawat angkut yang sejatinya merupakan pabrikan dari konsorsium Uni Eropa, yakni Airbus tersebut.
BACA JUGA: 3 Fakta Unik Yokosuka K5Y Cureng, Pesawat Latih Bersejarah bagi Indonesia
Sejauh ini memang Indonesia baru pertama kali melakukan pembelian pesawat dari pabrikan Airbus untuk kepentingan militer setelah sebelumnya selalu melakukan pengadaan pesawat angkut berat dari pabrikan Amerika Serikat seperti Boeing dan Lockheed-Martin.
Kali ini kita akan sedikit mengulas mengenai pesawat angkut kelas berat Airbus A400M yang akan segera dimiliki oleh militer Indonesia.
1. Pesawat Angkut Kelas Berat Buatan Konsorsium Eropa
Pesawat Airbus A400M atau yang lebih dikenal dengan nama A400M Atlas ini merupakan pesawat angkut kelas berat diantara pesawat C-130 dan C-17 Globemaster.
Pesawat ini dikategorikan sebagai strategic/tactical airlifter yang memiliki tugas untuk melakukan pengiriman suplai militer maupun bantuan medis segala medan dan dapat dipergunakan untuk bantuan angkut pasukan militer. Pesawat ini mulai terbang perdana pada tahun 2009 dan mulai diperkenalkan sekitar tahun 2013.
Pesawat ini dirancang untuk menggantikan C-130 Hercules dan Transcall C-160 yang mulai terbang sejak pertengahan abad ke-20. Pesawat ini disebut dapat melakukan beragam angkut pasukan dan suplai logistik hingga bantuan medis.
Pesawat ini juga dianggap sebagai salah satu pesawat angkut militer tercanggih di era modern ini karena memiliki beragam sistem penerbangan dan elektronik paling mutakhir.
2. Dapat Difungsikan Sebagai Pesawat Tanker
Salah satu keunggulan pesawat ini juga dapat difungsikan sebagai pesawat tanker dengan melakukan sedikit modifikasi pada beberapa bagiannya saja. Hal inilah yang menjadi salah satu faktor militer Indonesia membeli satu unit varian tanker dari A400M.
Dilansir dari situs airbus.com, pesawat ini mampu melakukan metode pengisian bahan bakar di udara atau yang dikenal dengan istilah air-to-air refuelling. Kemampuan angkut bahan bakar ketika diruban menjadi versi tanker yakni sekitar 63.500 liter.
Pesawat yang memiliki bobot angkut 37.000 kg ini dioperasikan oleh 3-4 orang yang terbagi atas 2 pilot, 1 pilot cadangan dan 1 operator muatan.
Dilansir dari wikipedia.com, pesawat dengan panjang 41 meter ini ditenagai oleh 4 mesin Europrop TP400-D6 turboprop yang mampu membuat pesawat tersebut terbang dengan kecepatan maksimal mach 0.75 dan kecepatan jelajah sekitar 750 km/jam.
Jarak jelajah pesawat ini diantara range 3.300 km hingga 6.400 km, akan tetapi jika melakukan terbang feri dapat menempuh jarak sekitar 8.000 km. Ketinggian maksimal yang mampu dicapai oleh pesawat ini sekitar 12.000 meter.
BACA JUGA: 3 Jenis Pesawat Bomber Andalan Militer Amerika Serikat Saat Ini
3. Indonesia akan Menjadi Pengguna Kesepuluh di Dunia dan Kedua di ASEAN
Setelah pengaktifan kontrak tersebut, Indonesia direncanakan akan menerima unit pertama pesawat tersebut dalam beberapa tahun kedepan.
Dilansir dari situs indomiliter.com, jadwal penerimaan unit pertama pesawat pesanan Indonesia akan diinfokan beberapa waktu kedepan. Pengadaan 2 unit pesawat Airbus A400M oleh pemerintah Indonesia membuat negara ini masuk menjadi negara ke-10 yang mengoperasikan pesawat tersebut.
Untuk lingkup ASEAN sudah ada Malaysia yang mengoperasikan 4 unit pesawat Airbus A400M. Negara-negara lain yang telah mengoperasikan pesawat ini antara lain, Jerman, Prancis, Kazakhstan, Belgia, Luksemburg, Spanyol, Turki, dan Inggris. Jerman menjadi pengguna terbesar dari pesawat ini dengan total 53 unit.
Baca Juga
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
-
Ole Romeny Gabung ke Timnas, Ini Ungkapan Kegembiraan Ragnar Oratmangoen
-
Rencana Gila STY: Duetkan 2 Pemain dengan Keahlian Lemparan Jauh di Timnas
-
Tanpa Ragnar, STY Masih Bisa Turunkan Trio Keturunan Belanda di Lini Depan Timnas?
Artikel Terkait
-
Multitalenta, Raline Shah Pamer Kemampuan Menerbangkan Pesawat
-
Jenin Luluh Lantak, Israel Tarik Diri Setelah Tewaskan 8 Warga Palestina
-
3 Tentara Lebanon Gugur, 17 Warga Sipil Luka dalam Serangan Udara Israel Terbaru
-
INACA Beberkan Sejumlah Syarat Jika Pemerintah Mau Turunkan Harga Tiket Pesawat
-
Lulusannya Sama-Sama Jadi TNI, Apa Perbedaan Unhan vs Akmil?
Ulasan
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Ulasan Novel Quatre Karya Venita Beauty: Memilih Antara Mimpi Atau Realita
-
Selalu Best Seller, 3 Buku Ini Gak Pernah Nangkring di Event Cuci Gudang
-
Ulasan Buku Susah Payah Mati di Malam Hari Susah Payah Hidup di Siang Hari, Tolak Romantisasi Hujan dan Senja
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!