Es Teler Iki Wawa terletak di Jl. Mastrip No. 59 Ruko Elphasindo, Sumbersari, Jember. Tepatnya di depan pintu gerbang RS Gigi dan Mulut Universitas Jember. Tempat yang berada di daerah kampus ini menjadikan Es Teler Iki Wawa sangat strategis dan mudah ditemui.
Tak ayal, kalangan mahasiswa yang berada di sekitar Es Teler Iki Wawa, seperti mahasiswa Universitas Jember, Universitas Muhammadiyah Jember, mahasiswa Universitas Terbuka Jember dan mahasiswa Politeknik Negeri Jember setiap waktu memadati tempat tongkrongan yang terkenal ini.
BACA JUGA: Ayu Ting Ting dan Boy William Live Bareng Bikin Netizen Baper: Nikah Aja Sana!
Selain bersih, lahan parkir luas, tempat makan yang nyaman, Es Teler Iki Wawa ini juga dikenal sebab porsi minumannya yang melimpah dengan harga murah meriah.
Es Teler Iki Wawa Mastrip Jember
Es Teler Iki Wawa merupakan minuman es dengan isian berbagai buah segar dan potongan nangka yang diharuskan ada. Kehadiran Es Teler Iki Wawa seiring dengan banyaknya minuman atau makanan viral di media sosial. Kesegaran Es teler ini sangat cocok disajikan sebagai hidangan penggugah selera dalam macam suasana.
Es teler biasanya berisi buah nangka, alpukat, kolang-kaling, cincau, dan kelapa. Tetapi, menu andalan Es Teler Iki Wawa adalah es teler dengan topping es krim yang bisa dipilih sesuka hati. Isi dari minuman ini sangat berlimpah, mulai dari buah nanas, semangka, blewah, alpukat, cincau dan isian lain ditambah sirup, susu kental manis, beserta es krim di atasnya.
Tak hanya menyediakan es teler, di rumah makan Es Teler Iki Wawa ini juga menjual minuman dan menu makanan lain, seperti alpukat kocok, minuman float, minuman squash, dan sop buah. Sementara makanan yang tersedia berupa nasi campur, nasi soto, mie goreng, mie goreng Jawa, lalapan ayam, dan beberapa lauk lain, seperti uritan, telur dadar, dan telur balado.
BACA JUGA: CEK FAKTA: Tiko Ternyata 'Anak Emas' di Keluarga Cendana Berdasarkan Hasil Tes DNA, Benarkah?
Mengenai harga, hanya Rp 15.000, sudah bisa memesan satu porsi es teler lengkap dengan topping es krim. Sedangkan menu lainnya dibanderol mulai dari harga Rp 11.000 sampai Rp 22.000 untuk masing-masing minuman dan makanan.
Demikian ulasan tempat nongkrong mahasiswa di daerah Jember ini. Selamat mencoba!
Baca Juga
-
Na Daehoon Tampil Kasual saat Jalani Sidang Cerai Perdana, Julia Prastini Tak Hadir Tanpa Kabar
-
Amanda Manopo Nangis saat Kenny Austin Datang ke Rumah, Temui Sang Ayah Minta Restu Menikah
-
Vidi Aldiano Insecure Unggah Foto dan Video Terbaru di Sosmed, Tak Sanggup Dikomentari Netizen
-
Psikolog Lita Gading Sentil Nikita Mirzani Live Jualan dari Rutan: Apa Bedanya dengan di Luar?
-
Ammar Zoni Minta Dokter Kamelia Urus Surat Nikah, Sang Kekasih Respons Belum Siap
Artikel Terkait
Ulasan
-
4 Alasan Kamu Harus Nonton Drama Sejarah-Politik The Prisoner of Beauty
-
Ulasan Film The Shadow's Edge: Pertarungan 2 Aktor Veteran di Kejahatan Cyber
-
Mengenal Tembang Asmaradhana, Simbol Cinta Mendalam Bagi Masyarakat Jawa
-
Mercusuar Cafe & Resto: Spot Foto Magical ala Negeri Dongeng di Bandung!
-
Cinta Tulus di Penghujung Ajal, Film Sampai Titik Terakhirmu Sedih Banget!
Terkini
-
Menstruasi Tidak Teratur? Ini Tanda PCOS yang Perempuan Wajib Kenali!
-
4 Pelembab Cream Harga Rp50 Ribuan, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Sensitif
-
Dokter Kamelia Ungkap Fakta Mengejutkan Ammar Zoni: Dia Memang Ingin Sembuh
-
Sinopsis Burning Night, Drama China Terbaru Wang Yu Wen di Youku
-
Usung Tema Nightmare, BabyMonster Tampil 'Psycho' di Video Musik Terbaru