Pada masa pasca berakhirnya perang dunia ke-2, dunia sedang memasuki era baru yang dimana perlombaan antara blok barat yang dipimpin oleh Amerika Serikat dan blok timur yang dikomandoi oleh Uni Soviet meliputi hampir setiap lini kehidupan manusia.
Salah satu perlombaan tersebut adalah mengenai kemampuan teknologi penjelajahan antariksa. Saat itu, Amerika Serikat dan Uni Soviet gencar melakukan pengembangan dalam teknologi roket yang nantinya akan digunakan sebagai wahana antariksa di masa-masa berikutnya.
Demam roket yang menjalar sejak dekade 1950-an juga menghampiri Indonesia pada masa orde lama kala itu. Hal tersebut kemudian mendapatkan dukungan dari pemerintah kala itu hingga dibentuknya sebuah program pengembangan teknologi roket dan antariksa yang dikenal dengan nama ‘Proyek S’.
BACA JUGA: Jejak A-4 Skyhawk, dari Operasi Alpha Hingga Operasi di Timor-Timur
Program ini kemudian menghasilkan sebuah roket yang digunakan untuk kepentingan ilmiah yang dikenal dengan nama Kartika-1.
Proyek Teknologi Roket Ambisius Pada Masanya
Proyek S yang merupakan program yang nantinya akan melahirkan roket Kartika-1 tentunya merupakan sebuah proyek yang cukup ambisius pada masa tersebut.
Bayangkan saja, Indonesia yang baru merdeka dalam beberapa tahun sudah memiliki ambisi untuk perlombaan teknologi roket dengan beragam keterbatasan saat itu.
Pemerintah dan beberapa pihak saat itu memberikan pilihan untuk melakukan rekayasa balik terhadap roket yang dimiliki oleh negara lain, akan tetapi hal ini terkendala oleh segi pendanaan.
Pada akhirnya, Indonesia saat itu dipromotori oleh AURI (Angkatan Udara Republik Indonesia) dan ITB (Institut Teknologi Bandung) membentuk sebuah lembaga riset di tahun 1963 yang dikenal dengan nama PRIMA (Pengembangan Roket Ilmiah dan Militer Awal).
Lembaga tersebut kemudian bekerjasama dengan PINDAD (Persiapan Industri Persenjataan Angkatan Darat)dan LAPIP (Lembaga Persiapan Industri Pesawat Terbang). Kolaborasi inilah yang menjadi cikal bakal pengembangan roket ilmiah yang kemudian dinamakan Kartika-1.
BACA JUGA: Sejarah Hari Ini: Rekam Jejak Pesawat Cessna O-1 Bird Dog dalam Tubuh TNI-AD
Roket Kartika-1 Meluncur Menjelang Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia
Proyek S yang dilakukan oleh pemerintah memang terkenal cukup ambisius. Setelah terkendala dengan pendanaan, program ini kemudian mulai dilanjutkan melalui proyek PRIMA dengan pengembangan roket secara mandiri yang dilakukan oleh beberapa pihak yang dibentuk oleh pemerintah kala itu.
Dilansir dari situs aviahistoria.com, Presiden Soekarno kala itu menargetkan peluncuran roket tersebut dilakukan beberapa hari sebelum peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia di tahun 1964. Setelah bekerja selama beberapa bulan pada akhirnya roket yang dinamakan Kartika-1 tersebut siap untuk diluncurkan.
Dilansir dari situs historia.id, peluncuran roket tersebut dilakan pada tanggal 14 Agustus 1964 di Pantai Pamengeuk, Garut, Jawa Barat. Roket yang juga membawa beberapa peralatan tersebut sukses meluncur hingga ketinggia 60 km.
Berita peluncuran roket tersebut sekaligus menjadi tonggak sejarah yang cukup penting bagi dunia antariksa di Indonesia dan Asia.
Pasalnya, Indonesia menjadi negara ketiga yang sukses meluncurkan roket di kawasan Asia setelah Jepang dan Pakistan dan menjadi negara kedua yang meluncurkan roket buatan sendiri setelah Jepang.
Meskipun pada akhirnya roket Kartika-1 tidak menjadi roket utama yang digunakan di masa-masa berikutnya karena memiliki berbagai keterbatasan, akan tetapi suksesnya peluncuran roket tersebut membuat Indonesia cukup diperhitungkan dalam dunia perlombaan antariksa pada saat itu.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
-
Sudah Dapatkan Ole Romeny, PSSI Rupanya Masih Berburu Striker Keturunan
-
3 Penyerang yang Berpotensi Tersingkir dengan Hadirnya Ole Romeny di Timnas Indonesia
Artikel Terkait
-
Menteri Airlangga: Surplus Neraca Pembayaran Bukti Ketahanan Ekonomi Indonesia
-
3 Ratu Dunia Beauty Pageant Hadiri Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Masuk Cadangan Marselino Ferdinan Dinanti Debut di Oxford United vs Middlesbrough Malam Ini
-
Fans Malaysia Iri dengan Pemain Keturunan Timnas Indonesia: Lancar Nyanyi Lagu Tanah Airku
-
Masuk Cadangan, Marselino Ferdinan Dinanti Debut di Oxford United vs Middlesbrough Malam Ini
Ulasan
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara
Terkini
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier