Jogja menjadi kota populer yang berada di Daerah Istimewa Yogyakarta dan dikenal luas oleh masyarakat sebagai kota pelajar serta edukasi budaya.
Tentunya ada banyak sekali tempat wisata di Kota Jogja, salah satunya adalah Taman Pintar yang menjadi destinasi wisata edukasi sekaligus rekreasi yang wajib dikunjungi apabila bertandang ke Kota Jogja.
Didirikan sejak tahun 90-an, diketahui Taman Pintar Yogyakarta dibangun untuk mengimbangi era teknologi informasi yang mengalami kemajuan pesat setiap tahunnya.
Taman Pintar Yogyakarta akhirnya dilengkapi dengan beberapa sarana dan prasarana yang dapat meningkatkan kreativitas serta mendukung teori dari pelajaran yang didapatkan di sekolah.
Dibagi menjadi beberapa wahana edukasi, tentunya banyak sekali kegiatan yang dapat dilakukan oleh wisatawan apabila berkunjung ke tempat berikut, seperti bermain di area playground maupun mengunjungi wahana bahari.
Wisatawan dapat mengunjungi wahana kampung kerajinan untuk mengasah kreativitas dengan membuat berbagai kerajinan tangan seperti membatik dengan canting, melukis kaos, serta melukis gerabah.
Bagi pengunjung yang membawa anak kecil juga dapat mengajak bermain di area playground untuk mencoba jungkat-jungkit, gong perdamaian, terowongan pohon hingga koridor air yang tentunya akan membuat liburan terasa jauh lebih menyenangkan.
Tidak hanya itu, pengunjung juga dapat mempelajari wisata bahari dengan menaiki kapal mini hingga science theater yang akan menayangkan film untuk pertunjukan demo sains.
BACA JUGA: Menikmati Indahnya Sunrise di Area Persawahan Kuantan Singingi
Untuk wisatawan yang memiliki hobi membaca juga dapat berkunjung ke zona perpustakaan Taman Pintar yang dapat dimanfaatkan dengan baik untuk mengakses ensiklopedia berupa film animasi.
Ada juga gedung PAUD di sisi barat dan Timur taman pintar yang diusulkan untuk anak usia 2 sampai 7 tahun yang menyediakan berbagai alat peraga pendidikan interaktif dengan konsep bermain untuk anak.
Taman Pintar juga menyediakan edukasi tata surya bagi wisatawan dengan adanya wahana planetarium yang akan menampilkan benda langit dengan proyektor digital.
Terdapat pula gedung kotak yang menyediakan berbagai zona teknologi dan wahana permainan seru, seperti zona KPU hingga zona nuklir. Selain itu, ada juga gedung oval yang dikhususkan untuk mempelajari geografi dan astronomi yang akan membuat pengalaman belajar tentang tata surya jauh lebih menyenangkan karena dilengkapi dengan berbagai alat peraga.
Berada di pusat kota tentunya membuat akses menuju lokasi tempat wisata edukasi berikut sangat mudah untuk dijangkau baik untuk wisatawan lokal maupun luar kota dan mancanegara.
Fasilitas umum yang disediakan oleh pengelola tempat berikut juga tentunya sangat lengkap, mulai dari foodcourt, ruang laktasi, ruang kesehatan, toilet hingga masjid sebagai sarana beribadah.
Tertarik untuk menghabiskan waktu liburan dengan mengunjungi tempat wisata edukasi? Langsung saja kunjungi Taman Pintar yang beralamat di Jl. Panembahan Senopati No.1-3, Ngupasan, Kec. Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Senangnya Bermain dan Mempelajari Ragam Satwa di Kebun Binatang Surabaya, Murah Meriah!
-
Sejuknya Wisata Gunung Pancar, Opsi Tempat Camping Singkat di Akhir Pekan
-
Bukit Campuhan, Objek Wisata Alam di Ubud Bali dengan Panorama Tiada Dua
Artikel Terkait
-
Mengenal Piramida Budaya Perkosaan, Dari Lelucon Bisa Berujung Pelecehan
-
Menjelajahi Pafikotasingkawang.org: Komitmen terhadap Pengembangan Komunitas dan Pelestarian Budaya
-
Kehamilan Remaja: Bisakah Kita Berhenti Melihat Pernikahan Sebagai Solusi?
-
Kronologi 'Nyuwun Sewu' Keraton Jogja Gugat PT KAI Seribu Perak
-
Mengenal Pegon, Kendaraan Tradisional Mirip Pedati yang Ada di Ambulu Jember
Ulasan
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh
-
Ulasan Novel Waktu Aku Dilayoff: Kisah saat Menghadapi Kehilangan Pekerjaan
-
Ulasan Novel Home Sweet Loan:Impian di Tengah Tantangan Finansial
Terkini
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
3 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Cheng Yi, Terbaru Ada Deep Lurk