Bagi kamu yang suka nongkrong atau ngechill di cafe, Bandung adalah salah satu tempat yang tepat untuk kamu kunjungi, tempat dengan julukan kota kembang ini punya banyak pilihan cafe yang kece dan kekinian yang sayang jika dilewatkan, salah satunya yaitu San Gimignano.
San Gimignano merupakan sebuah cafe yang terletak di Jl. L. L. R.E. Martadinata No.89, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.
Cafe ini pertama kali beroperasi pada tanggal 10 November 2022, sejak saat itu, San Gimignano telah berhasil mencuri perhatian banyak orang karena keunikannya dan menjadi salah satu cafe populer di kota kembang yang tidak pernah sepi pengunjung.
San Gimignano hadir dengan bangunan berkonsep minimalis yang dipadukan dengan unsur Italia yang elegan, konsep ini diambil dan terinspirasi dari sebuah kota bernama San Gimignano di Tuscany, Italia.
Semua detail di dalam cafe, mulai dari dekorasi hingga ornamen-ornamen khas Italia yang ditampilkan, dirancang dan ditata secara apik untuk memberikan pengalaman menyantap kuliner yang unik dan berbeda dari kebanyakan cafe pada umumnya.
Cafe dengan konsep menarik ini terdiri dari 2 lantai dengan space yang cukup luas dan menawarkan 3 area makan yang berbeda yaitu indoor, outdoor dan semi outdoor.
Area indoor San Gimignano memiliki desain unik dimana terdapat batu alam yang menempel di dinding dan lantai yang memberikan kesan ciamik, terdapat juga dekorasi lampu di beberapa sudut ruangan yang membuat suasana di area ini terasa hangat dan nyaman, cocok dijadikan sebagai tempat mengerjakan tugas dan bersantai.
Di lantai 2, terdapat area outdoor dan semi outdoor yang dipenuhi dengan tanaman-tanaman hijau cantik yang memberikan kesan alami dan menyegarkan, udara sejuk khas Bandung juga ikut hadir dan dapat dirasakan di area ini, cocok dijadikan sebagai tempat kongkow sore hari bersama teman.
kamu juga bisa berburu foto aesthetic di tempat ini, mengingat hampir semua sudut di San Gimignano sangat menarik dan cocok dijadikan sebagai spot berfoto, setiap jepret yang diambil di tempat ini tentunya akan menghasilkan foto yang keren dan juga Instagramable.
Selain menghadirkan tempat yang keren, San Gimignano juga menyediakan menu yang lengkap dan beragam dengan cita rasa yang lezat. Beberapa menu yang bisa kamu coba di sini antara lain tacos, american breakfast, fish burger, lasagna, grill squid, nasi goreng ikan asin, latte, piccolo, dan masih banyak lagi.
San Gimignano buka setiap hari mulai dari pukul 07.00 sampai pukul 22.00. jika kamu tertarik untuk berkunjung ke San Gimignano jangan lupa untuk ajak teman-temanmu ya.
Baca Juga
-
Liburan Antiboros! 4 Destinasi Wisata dengan Promo Spesial Ramadan
-
Dari Pennywise hingga Nosferatu: 4 Film Bill Skarsgard yang Wajib Ditonton
-
Pesta Kuliner Februari 2025: Promo Menggoda untuk Para Foodie!
-
4 Rekomendasi Film Horor Ratu Sofya yang Bikin Bulu Kuduk Berdiri
-
Siap-Siap! 5 Film Indonesia Ini Akan Tayang di Netflix pada Februari 2025
Artikel Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
-
Needs You Cafe: Ngopi dengan View Danau Sipin yang Bikin Betah Berlama-lama
-
Pesan Stefano Cugurra untuk Wasit Persib vs Bali United, Semoga Bisa Adil!
-
Tyronne del Pino Absen, 3 Pemain Ini Bisa Kacaukan Pertahanan Bali United
Ulasan
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
-
Ulasan A Wind in the Door: Perjalanan Mikroskopis Memasuki Sel-Sel Tubuh
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
Terkini
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
Serial Emily in Paris Season 5 Resmi Digarap, Mulai Syuting di Roma
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari