Siapa sih di dunia ini yang tidak ingin hidup bahagia? Saya sangat yakin, setiap orang pasti bercita-cita ingin hidup bahagia. Ya, bahagia. Bila perlu, bahagia selamanya, tanpa ada satu pun kesedihan atau masalah yang menyambangi kehidupannya.
Yang menjadi pertanyaan kemudian adalah: apakah benar ada orang yang hidupnya selalu bahagia tiada henti tanpa ada satu persoalan pun datang menghampiri? Rasanya, sangat mustahil. Sekaya raya apa pun seseorang, pasti pernah, bahkan sering dilanda ketidakbahagiaan yang disebabkan oleh beragam persoalan yang datang silih berganti dalam kehidupannya.
Karena sejatinya, bahagia dan kesedihan itu adalah satu paket yang harus kita jalani dalam hidup ini. Yang terpenting adalah bagaimana kita mampu menyikapi setiap situasi dan kondisi dengan cerdas dan sekadarnya. Ketika sedang bahagia, atau sedih, berbahagia dan bersedihlah sekadarnya. Jangan berlebih-lebihan.
Bicara tentang hidup bahagia, ada penjelasan menarik dalam buku “Endless Happiness” karya Rica Irma Dhianty. Bahwa manusia diciptakan Tuhan—dan ini tidak dapat disangkal—untuk berbahagia. Meskipun ada takdir yang sudah digariskan, manusia tetap diberi kebebasan untuk memilih dan menentukan nasibnya. Di sinilah kapasitas untuk membahagiakan diri berperan. Peran yang lebih besar lagi adalah untuk membahagiakan orang lain, sehingga menimbulkan gelombang kebahagiaan yang lebih besar untuk diri sendiri.
Sebagai manusia, tentu saja ada error yang kita alami. Tidak mungkin hidup kita ini “lurus-lurus” saja tanpa suatu kesalahan atau kealpaan yang kita lakukan. Namun, hal itu tidak serta-merta menjauhkan kita dari bahagia. Justru di situlah letak perjuangan ketika kita merasa lemah atau dilemahkan oleh keadaan (hlm. 7).
Sebagaimana dipahami bersama, hidup bahagia sebenarnya adalah ajaran penting dalam agama. Rica Irma menjelaskan, ajaran agama mementingkan jalan kebahagiaan. D.T. Campblell, seorang psikolog, melakukan penelitian tentang hubungan psikologi dan agama. Ia menyimpulkan bahwa agama memberi sumbangan yang sangat besar dalam membantu mengatasi penderitaan manusia (Rakhmat, 2004).
Agama menawarkan resep kebahagiaan yang nyata, baik melalui ajaran yang dibawa seorang nabi atau rasul, maupun yang termaktub pada kitab-kitab suci. Manusia tidak hanya diperintahkan untuk percaya, tetapi lebih dari itu, kita harus meyakininya. Lewat agama, manusia diperintahkan untuk memilih hidup bahagia (hlm. 48).
Sangat menarik membaca buku karya Rica Irma Dhianty yang diterbitkan oleh Gramedia (2017) ini. Sebuah buku yang sarat renungan dan pelajaran berharga berharga. Dalam menulis buku ini, ia melengkapi dengan data-data akurat dan juga kisah pribadinya yang diwarnai suka dan duka.
Baca Juga
-
Rahasia Kebahagiaan dalam Buku 'Hidup Damai Tanpa Berpikir Berlebihan'
-
Cara Menghadapi Ujian Hidup dalam Buku Jangan Jadi Manusia, Kucing Aja!
-
Ulasan Buku Sukses Meningkatkan Kualitas Diri, Panduan Praktis Meraih Impian
-
Ulasan Buku Jangan Mau Jadi Orang Rata-rata, Gunakan Masa Muda dengan Baik
-
Panduan Mengajar untuk Para Guru dalam Buku Kompetensi Guru
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Selalu Best Seller, 3 Buku Ini Gak Pernah Nangkring di Event Cuci Gudang
-
Ulasan Buku Jack Ma Karya Adhani J. Emha: From Zero to Hero
-
Menggali Potensi Diri Lewat Buku 10 Jalan Memahami Diri Sendiri
-
Ulasan Buku Ikan Selais dan Kuah Batu: Kisah Persahabatan Manusia dan Ikan
Ulasan
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Ulasan Novel Quatre Karya Venita Beauty: Memilih Antara Mimpi Atau Realita
-
Selalu Best Seller, 3 Buku Ini Gak Pernah Nangkring di Event Cuci Gudang
-
Ulasan Buku Susah Payah Mati di Malam Hari Susah Payah Hidup di Siang Hari, Tolak Romantisasi Hujan dan Senja
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!