Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Yuasa Hiromy
Ilustrasi My Deepest Secret (Instagram/@az_hanza)

My Deepest Secret atau disingkat MDS, Webtoon karya Hanza Art (penulis asal Malaysia) ini sangatlah menarik dan seru buat dibaca, lho. Kenapa? Soalnya kamu bakal dibikin ketar-ketir dan penasaran. 

Berawal dari kisah Emma Brenton, gadis ceria dan baik hati. Dia bekerja di kafe kopi bareng pacarnya, Elios Dunsworth—cowok berkacamata yang tampan. Dalam hubungan antara Emma dan Elios, sangat kentara bahwa Emma-lah yang lebih banyak mencurahkan perhatian.

Seiring majunya plot, kita akan disuguhkan pada keanehan-keanehan Elios. Dia bahkan merahasiakannya dari Emma. Sebagai pembaca yang mendukung hubungan mereka, tentu saya cukup khawatir dengan perkembangan ini.

Oh, namun, kehadiran seorang detektif amatir yang mendekati Emma di kampus karena tertarik dengan insiden-insiden yang belakangan terjadi di sekitar Emma, membuat hati saya cukup bimbang! Namanya Lee Yohan. Dia tampak humoris dan santai. Rasanya cocok berada satu frame bersama Emma. 

Dari pertanyaan-pertanyaan yang Yohan ajukan pada Emma, kebanyakan juga tentang Elios. Yohan bahkan sampai ingin membuat janji bertemu dengan Elios melalui Emma, tapi anehnya, itu tidak pernah berhasil. Selalu ada alasan sehingga Yohan tidak pernah bertemu dengan Elios di sepanjang cerita.

Awalnya, saya berpikir Emma tidak ingin Elios menemui Yohan karena takut Elios dicurigai menjadi dalang di balik insiden yang sempat menimpa Emma.

Namun, Hanza berhasil menampar pemikiran saya setelah twist demi twist terungkap. Itu benar-benar mengejutkan. Sampai membuat saya bertanya-tanya apa yang sebenarnya saya baca selama ini? 

Bukankah awalnya hanya tentang hubungan cinta yang penuh lika-liku dan ada masalah demi masalah yang membuat Emma seperti sedang diincar? Saya pikir hanya sekadar itu.

Ya ampun, dan semua kejanggalan demi kejanggalan di Webtoon ini bisa terungkap tentunya berkat campur tangan Yohan sang detektif. Moralnya dalam menjunjung tinggi keadilan membuat saya sedikit bernostalgia dengan karakter L dari anime Death Note. Mereka berdua sama-sama detektif hebat!

Namun, mengapa detektif hebat sepertinya tidak pernah bisa mendapatkan akhir yang melegakan?! Ending Webtoon ini bisa dibilang buat saya susah move on. Ending-nya sangatlah realistis, hanya saja, saya sebagai pembaca cukup idealis untuk menginginkan akhir yang sangat-sangat manis. 

Baik itu tokoh Elios, Emma, maupun Yohan, ketiganya sangat membekas! Sama seperti bagaimana orang-orang tidak terlihat persis dengan apa yang ada di permukaan, ketiga karakter ini juga demikian—mereka memiliki sisi gelap masing-masing.

Selain mereka bertiga, ada juga karakter-karakter pendukung lainnya yang tak kalah berkesan, seperti karakter Hana, sahabat Yohan yang muncul mendekati paruh akhir cerita. Dia dewasa dan bijakasana.

Intinya, kalian harus coba, deh, buat langsung baca Webtoon My Deepest Secret ini. Apalagi sudah tamat. Cocok dibaca sekali duduk dan enggak akan bikin mati penasaran karena harus nunggu episode tiap minggunya. Kalian bisa mengaksesnya di Webtoon English!

Yuasa Hiromy