Film Wakaf menghiasi seluruh bioskop Indonesia sejak dirilis pada 26 Oktober 2023. Dalam kisah ini, sutradara Adi Garin, yang sebelumnya mengarahkan film "Bukan Cinderella," menyuguhkan film baru, yang entah mengapa, bikin sebagian banyak penonton merasa bahwa filmnya lebih cocok masuk platform streaming film, ketimbang dihadirkan pada layar lebar.
Sebelum lebih jauh dibahas, diketahui bahwa, pemeran utama "Wakaf" adalah Putri Delina, yang juga dikenal sebagai anak dari komedian terkenal, Sule.
Selain itu, film ini juga menampilkan sejumlah bintang seperti: Kiki Amalia, M. Yusuf Al Lampungi, Yan Widjaya, Farid Ongky, Julian Koto, Egy Fredly, Rezca Syam, Arswendy, Bening Swara, dan Julian Kunto.
Dalam inti cerita "Wakaf," kita diajak untuk memahami konflik di sekitar sebidang tanah yang dimiliki oleh Amrullah (Yan Widjaya). Tanah tersebut telah diwakafkan, tetapi muncul perbedaan pendapat antara Amrullah dan anak-anaknya mengenai nasib tanah tersebut.
Perpecahan dalam keluarga Amrullah membawa Delia (Putri Delina) dan Farhan (M. Yusuf Al-Lampungi), dua cucu dari Amrullah, menjadi saksi atas konfliknya.
Di samping itu, tanah wakaf tersebut juga bersebelahan dengan sebuah musala kecil yang memiliki arti penting sebagai tempat ibadah bagi masyarakat setempat.
Dalam usaha merebut tanah wakaf itu, anak-anak Amrullah melibatkan berbagai metode, bahkan menggunakan ilmu hitam.
Mereka mencari bantuan seorang dukun bernama Ki Japa (Egi Fredly) untuk memanggil jin Anzar, yang diharapkan akan membantu mereka mencapai tujuan mereka. Namun, upaya ini membuka pintu bagi teror yang mengerikan.
Terutama setelah jin Anzar memasuki tubuh Delia, dampak negatif dari konfrontasi keluarga terasa semakin kuat.
Dalam "Wakaf," penonton akan disajikan dengan ketegangan yang mendalam ketika konflik keluarga dan kehadiran makhluk gaib bersinggungan dalam perjuangan untuk mengendalikan sebidang tanah wakaf yang bernilai spiritual.
Masuk tahap ulasan lebih dalam. Sejujurnya, awalnya sangat skeptis sebelum menuju ke bioskop. Sebagai penonton, kita seharusnya nggak menghakimi film sebelum menontonnya. Namun, pada akhirnya, ternyata penting untuk mendengarkan intuisi.
Sayangnya, film ini sulit untuk diangkat sebagai sebuah prestasi. Menontonnya seperti menjalani siksaan panjang yang hanya bisa diakhiri setelah durasi film berakhir. Plot dan hubungan antar-karakter utama sangat membingungkan.
Dialognya cenderung datar dan terasa seperti percakapan dalam sinetron. Riasan, lokasi, dan elemen visual lainnya terkesan murah, seolah-olah ini adalah film dengan anggaran terbatas yang dipaksakan untuk ditayangkan di bioskop.
Meski begitu, pesan moral yang bisa diambil dari film ini cukup jelas. Film "Wakaf" menyampaikan pentingnya nilai-nilai keagamaan dan spiritualitas dalam hidup, serta keharusan untuk menghormati nilai-nilai agama, terutama dalam konteks konflik seputar tanah wakaf.
Skor film, 4/10. Meski film ini memiliki kekurangan yang signifikan, pesan moralnya mungkin bisa menjadi nilai tambah bagi beberapa penonton. Mungkin film ini bisa dinikmati oleh mereka yang mencari pengalaman berbeda, tetapi sebaiknya dipertimbangkan lebih dulu sebelum menonton. Selamat menonton!
Baca Juga
-
Review Film Sweet 20: Keajaiban yang Bikin Nenek Jadi Gadis Muda Lagi
-
Setelah Film Sijjin, Sekuelnya Segera Tayang! Pemain Baru, Rasa Baru?
-
Review Film Sacramento: Road Trip Absurd Penuh Makna
-
Review Film Zero: Ledakan Visual dan Kritik Politik
-
Film Eddington: Ari Aster Mengangkat Kekacauan Kecil di Tengah Pandemi
Artikel Terkait
-
Main Film Sah! Katanya, Nadya Arina Alami Tantangan Besar: Susah Tahan Ketawa
-
Sinopsis Streaming, Film Baru Kang Ha Neul Sedang Tayang di Indonesia
-
Review Film A Working Man: Jason Statham Ngegas Lagi, tapi Tetap Seru Gak Sih?
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
-
Review Film Sacramento: Road Trip Absurd Penuh Makna
Ulasan
-
Review Series The Queen Gambit: Perjalanan Anak Jenius di Atas Papan Catur
-
Review Film Sweet 20: Keajaiban yang Bikin Nenek Jadi Gadis Muda Lagi
-
Review Novel 'Jane Eyre': Ketika Perempuan Bicara soal Harga Diri
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
Terkini
-
Pengamat Malaysia Sebut Jay Idzes Cocok Jadi Kapten ASEAN All Stars, Apa Untungnya?
-
Ngopi Sekarang Bukan Lagi Soal Rasa, Tapi Gaya?
-
4 Ide Outfit Harian dari Winter aespa, Cocok Buat yang Suka Gaya Minimalis!
-
Cate Blanchett Isyaratkan Ingin Pensiun dari Dunia Akting: Aku Mau Berhenti
-
5 Anime yang Paling Banyak Dinominasikan di Crunchyroll Anime Awards 2024