Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Akramunnisa Amir
Sampul buku You are A Badass (Dokumen Pribadi/Akramunnisa Amir)

Buku You Are a Badass adalah buku self improvement yang ditulis oleh Jen Sincero. Buku ini termasuk yang mendapatkan predikat New York Bestseller karena banyaknya pembaca yang tertarik untuk membelinya. 

Sebagaimana buku motivasi lainnya, You Are a Badass berisi nasihat tentang bagaimana cara mengembangkan diri. Dimulai dari bab 1 yang membahas tentang segelintir realita yang dihadapi oleh orang-orang kebanyakan terkait hidup yang biasa-biasa saja. Juga perasaan insecure yang hari ini kerap dialami.

Kemampuan penulis dalam membuat narasi yang 'nendang' bisa bikin pembaca merasa tertampar bahwa selama ini belum mengupayakan usaha yang lebih keras pada hidupnya. Padahal sebenarnya kita bisa melakukan yang lebih dari itu. 

Dimulai dari bab 1 yang berisi tentang penyadaran. Tentang bagaimana kita bisa mengatasi dan mengelola rintangan dan masalah yang mengekang selama ini.

Setelah itu, pembaca kemudian akan dibawa ke bab-bab berikutnya mengenai tahapan-tahapan dalam membuat perubahan pada hidup.

Hal-hal tersebut berupa tips mengatasi hambatan, menghadapi ketakutan, belajar mencintai diri sendiri, menetapkan tujuan, hingga cara menghasilkan cuan. 

Menurut saya, apa yang dipaparkan oleh penulis sebenarnya sudah menjadi rahasia umum yang diketahui oleh banyak orang.

Namun terkadang implementasi dari tips-tips di atas masih kurang bisa dipraktekkan dalam kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, melalui buku ini penulis seperti menyadarkan pembaca dengan nasihat-nasihat yang nampol dan sangat ngena. 

Hanya saja saya merasa sedikit kurang nyaman dengan terjemahan buku ini. Salah satu kekurangan yang kerap kali dijumpai pada buku-buku terjemahan bahasa Inggris yang terkadang masih kaku. Selain itu, saya juga masih menjumpai beberapa typo dalam penulisan buku ini. 

Tapi secara umum, buku ini sangat memotivasi. Ada banyak quotes yang bisa bikin kita lebih semangat dalam mengejar tujuan hidup. Meskipun memang harus dibaca pelan-pelan agar bisa dipahami dengan baik. 

Buku ini cocok untuk dibaca oleh orang-orang yang merasa berada dalam kondisi stagnan dalam karier, berjalan di tempat, atau sedang meragukan kemampuan diri.  

Bersama buku You Are a Badass, pembaca akan menemukan suntikan semangat untuk memperbaiki kualitas diri menuju sosok yang lebih baik dalam menjalani hidup.

Akramunnisa Amir