Mengelola keuangan pribadi sering kali menjadi tantangan tersendiri bagi sebagian orang. Di tengah berbagai kebutuhan dan keinginan yang terus meningkat, penting bagi kita untuk memiliki pemahaman yang kuat tentang cara mengatur uang dengan bijak.
Berikut 3 rekomendasi buku yang dapat membantu mengelola keuanganmu.
1. Rich Dad and Poor Dad
"Rich Dad Poor Dad" adalah buku yang ditulis oleh Robert Kiyosaki, yang mengungkapkan perbedaan pandangan antara dua figur ayah didalam hidupnya: ayah kandungnya (yang ia sebut sebagai "Ayah Miskin") dan ayah temannya (yang ia sebut sebagai "Ayah Kaya"). Melalui narasi ini, Kiyosaki menyampaikan pelajaran penting tentang pengelolaan keuangan dan literasi finansial.
Ayah Miskin percaya bahwa untuk menjadi kaya, seseorang harus mendapatkan pendidikan yang baik dan bekerja keras untuk mendapatkan penghasilan tinggi. Sebaliknya, Ayah Kaya mengajarkan bahwa pendidikan finansial dan investasi adalah kunci untuk mencapai kebebasan finansial. Ia menekankan pentingnya memahami konsep aset dan liabilitas, serta bagaimana mengelola uang dengan bijak.
Dari cerita buku ini, Kiyosaki mengajak para pembaca untuk berpikir kritis tentang uang dan bagaimana cara mengelolanya dengan lebih baik. Dengan membaca buku ini akan merubah mindset kita tentang pentingnya mengelola keuangan agar terbebas dari masalah finansial di masa depan.
2. The Richest Man in Babylon
Rekomendasi buku yang kedua yaitu buku klasik yang ditulis oleh George S. Clason yang berjudul "The Richest Man in Babylon". Buku ini menyajikan prinsip-prinsip pengelolaan keuangan melalui kisah-kisah dan perumpamaan yang berlatar belakang Babilonia Kuno. Buku ini mengajarkan tentang cara mendapatkan, mempertahankan, dan mengembangkan kekayaan dengan cara yang praktis dan mudah dipahami.
Dalam buku ini di jelaskan ada tiga cara untuk mengelola keuangan dengan baik. Yang pertama, sisihkan uang minimal 10% dari penghasilan yang kita terima. Kedua, bedakan antara keinginan dan kebutuhan, dahulukan membeli barang sesuai kebutuhan daripada keinginan. Ketiga, Investasikan beberapa uang dengan bijak, hal ini akan berkontribusi dalam kehidupan di masa yang akan datang.
Dari ketiga cara di atas, sudah ada banyak orang yang menerapkan cara tersebut untuk mengatur keuangan mereka dan cara tersebut sudah terbukti bekerja dengan baik.
3. Your Money or Your Life
"Your Money or Your Life" adalah buku yang ditulis oleh Vicki Robin dan Joe Dominguez. Buku ini merupakan panduan praktis untuk mengubah mindset seseorang terhadap uang dengan tujuan mencapai kebebasan finansial. Melalui pendekatan yang unik, buku ini tidak hanya membahas cara mengelola keuangan, tetapi juga mengeksplorasi nilai-nilai dan tujuan hidup yang lebih dalam.
Salah satu ide dalam buku ini adalah dengan mengukur nilai dari setiap jam kerja, dengan menghitung berapa banyak uang yang kita hasilkan per jam, kita dapat lebih memahami biaya sebenarnya dari biaya yang sudah kita keluarkan. Ini membantu kita untuk membuat keputusan yang lebih bijak tentang bagaimana menghabiskan waktu dan uang yang kita miliki.
Tidak hanya itu, buku ini juga mengajarkan langkah-langkah konkret untuk melacak pengeluaran dan membuat anggaran yang realistis. Dengan memahami di mana uang kita pergi, kita dapat menemukan cara untuk mengurangi pengeluaran dan meningkatkan tabungan.
Itu dia 3 rekomendasi buku tentang cara mengelola keuangan, buku tersebut akan membuatmu lebih bijak lagi dalam mengelola keuanganmu. Selamat membaca!
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Belajar Percaya Diri Melalui Buku The Power of Confidence Karya Palupi
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
Belajar Menerima Trauma Masa Lalu dari Buku Merawat Trauma
-
Ulasan Novel Hotel Royal Costanza: Kisah Seorang Jurnalis yang Disandera
-
Ulasan Buku Al Ghazali karya Shohibul:Jejak Spiritual Sang Hujjatul Islam
Artikel Terkait
-
Belajar Percaya Diri Melalui Buku The Power of Confidence Karya Palupi
-
Hakikat Kebebasan, Novelet Kenang-kenangan Mengejutkan Si Beruang Kutub
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
Ulasan
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
Belajar Percaya Diri Melalui Buku The Power of Confidence Karya Palupi
-
Hakikat Kebebasan, Novelet Kenang-kenangan Mengejutkan Si Beruang Kutub
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian
Terkini
-
Dilibas Tottenham Hotspur 4-0, Era Keemasan Manchester City Telah Berakhir?
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
Berpisah dengan Ducati, Bos Pramac Sampaikan Pesan Kesan yang Positif
-
Jesse Eisenberg Resmi Jadi Sutradara Film Musikal Bergenre Komedi
-
Hanya Hadapi Anders Antonsen, Jonatan Christie Berpeluang Raih Gelar Juara