Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | zahir zahir
Ilustrasi beras. (Freepik/jcomp)

Memasuki pertengahan bulan puasa Ramadan seperti sekarang ini tentunya banyak umat muslim yang mulai mempersiapkan menunaikan zakat fitrah bagi yang mampu.

Dilansir dari laman kemenag.go.id, zakat fitrah adalah zakat jiwa yang bersifat wajib bagi seluruh umat muslim baik yang sudah baligh maupun belum. Zakat ini sendiri dikeluarkan dengan membayar makanan pokok seperti beras sebesar 2,5 kg atau lebih per individu.

Di Indonesia sendiri tentunya tak sulit untuk melakukan zakat fitrah dengan beras dikarenakan bahan pangan satu ini adalah makanan pokok mayoritas masyarakat Indonesia.

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi merk beras yang bisa dipergunakan untuk menunaikan zakat fitrah di bulan Ramadan.

1. Beras Rojo Lele

Beras Rojo Lele merupakan salah satu jenis beras yang dibudiyakan di pulau Jawa, khususnya di daerah sekitar Klaten, Jawa Tengah.

Beras yang dikenal cukup pulen dan lembut ini merupakan salah satu varietas beras munjul yang merupakan mayoritas jenis beras yang dibudidayakan di Indonesia.

Beras ini sendiri juga dikenal memiliki warna yang tak terlalu bening dan jika dimasak akan mengeluarkan aroma yang cukup harum. Hal inilah yang membuat beras ini cukup populer dikonsumsi dan juga dipeergunakan sebagai zakat fitrah.

Harga 3 kg beras Rojo Lele berkisar antara Rp 55.000 hingga Rp 65.000.

2. Beras Pinpin

Beras Pinpin merupakan merk beras yang juga sering ditemukan dijual di pasaran. Varietas beras yang ditanam di sekitar Jawa Timur dan Jawa Tengah ini juga dikenal memiliki aroma yang cukup wangi selayaknya aroma daun pandan.

Beras Pinpin sendiri juga dikenal cukup memiliki tekstur yang lembut dan pulen ketika dimasak. Beras Pinpin sendiri dijual dengan harga sekitar Rp 60.000-Rp 65.000/3 kg.

3. Beras Sentra Ramos

Varietas beras yang berasal dari Filipina ini juga cukup banyak dibudidayakan di Indonesia. Beras Sentra Ramos dikenal memiliki aroma yang cukup wangi serta dikenal dengan teksturnya yang cukup lembut ketika dimasak.

Beras ini sendiri juga diklaim cukup tahan lama jika disimpan dengan benar. Harga beras Sentra Ramos sendiri berkisar antara Rp 55.000-Rp 65.000/3 kg.

Nah, itulah beberapa merk beras di Indonesia yang bisa dijadikan zakat fitrah bagi umat Islam di bulan Ramadan.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

zahir zahir