Lagu "Feel My Rhythm" Red Velvet No 1, Soompi K-pop Music Chart Minggu Ke-4 April

Candra Kartiko | Fitri Suciati
Lagu "Feel My Rhythm" Red Velvet No 1, Soompi K-pop Music Chart Minggu Ke-4 April
Red Velvet. (Instagram @redvelvet.smtown)

Soompi melansir pada Senin (25/4/2022), lagu 'Feel My Rhytm' milik Red Velvet berhasil bertahan di puncak #1 'Soompi K-pop Music Chart' selama empat minggu berturut-berturut. 

Lagu 'Feel My Rhythm' berhasil mengungguli lagu 'Love Dive' milik monster rookies IVE yang berhasil merebut posisi kedua di chart minggu ini. Sementara itu, boy group lengendaris BIGBANG bertahan di posisi No.3 dengan lagu terbaru mereka 'Still Life'.

Diposisi keempat dihuni oleh boy group NCT Dream dengan lagu comeback dari full album kedua mereka 'Glitch Mode'. Menyusul NCT Dream, posisi kelima ditempati oleh lagu 'Tomboy' milik (G)I-DLE yang merupakan lagu utama dari album 'I Never Die'.

Sementara itu, lagu 'INVU' milik Taeyeon Girls' Generation masih bertahan kuat di posisi No.6. 

Debut di No.7, ada rekan satu agensi Taeyeon, yaitu Onew SHINee degan lagu barunya bertajuk 'Dice'. Lagu ini merupakan lagu pop yang membandingkan perasaan jatuh cinta dengan sebuah permainan. Liriknya menggambarkan meskipun tahu akan kalah dalam sebuah permainan, seseorang akan tetap mepertaruhkan apa pun demi cinta. 

Di posisi kedelapan ada duet epik Jay Park Feat. IU dengan lagu andalan mereka 'Ganadara'. Sementara itu menyusul di posisi No.9 ada lagu 'Run2U' dari girl group STAYC. 

Setelah bertahan selama 11 minggu di chart, Melomance akhirnya memasuki urutan ke-10 minggu ini dengan lagu andalan mereka 'Love Maybe' yang merupakan original soundtrack dari drama Korea 'Business Proposal' yang baru saja berakhir awal bulan ini. Lagu ini merupakan lagu dengan tempo sedang yang mengekspresikan perubahan emosi seseorang ketika sedang jatuh cinta. 

Soompi K-pop Music Chart memperhitungkan peringkat berdasarkan berbagai chart musik utama di Korea serta artis trending terpanas di Soompi, menjadikannya bagan unik yang mencerminkan apa yang terjadi di K-pop tidak hanya di Korea tetapi di seluruh dunia. Bagan kami terdiri dari sumber-sumber berikut:

Single Gaon + Album – 30

Single Hanteo + Album – 20%

Tangga Lagu Mingguan Spotify – 20%

Soompi Airplay – 15%

Lagu K-pop YouTube + Video Musik – 20%

Itu tadi daftar ranking Top 10 'Soompi K-pop Music Chart' untuk minggu ke-4 di bulan April 2022 ini dengan lagu 'Feel My Rhythm' mendominasi puncak selama empat minggu berturut-turut. Selamat untuk Red Velvet. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak