Siapa sih yang tidak kenal dengan Meerqeen? Yups, pemain utama dalam film Melur untuk Firdaus. Film yang berasal dari Malaysia ini berhasil membuat jutaan warganet baper sekaligus kesal dengan akting mereka. Meerqeen berperan menjadi Firdaus, suami dari Melur (Anna Jobling) yang terpaksa menikah karena desakan dari orang tuanya. Sebenarnya Firdaus ingin sekali menikah dengan pacarnya, Dee. Namun Dee sering memberikan seribu alasan untuk tidak menikah dalam waktu dekat ini. Alhasil Firdaus pun terpaksa menikah dengan Melur.
Dalam pernikahannya, Firdaus tidak mencintai Melur melainkan hanya mencintai Dee saja. Melur berusaha sabar menjadi seorang istri agar rumah tangga mereka tidak berantakan meskipun hatinya tersakiti karena sifat suaminya.
1. Biodata Meerqeen
Nama asli Meerqeen yaitu Muhammad Shameer Shauqeen bin Saiful Izam. Nama Meerqeen sendiri merupakan singkatan dari Shameer Shauqeen. Dia adalah aktor yang berasal dari Malaysia yang lahir di Selangor, pada tanggal 04 Juni 2001. Catat ya hari ulang tahunnya! Hehe...
Untuk pendidikannya, Meerqeen pernah menjadi mahasiswa di Kolej Vokasional Gombak, Selangor, Malaysia.
2. Karir Meerqeen
Pada tahun 2019 yang lalu, Meerqeen mengawali karirnya di dunia hiburan. Saat itu dirinya mengikuti ajang pencarian bakat Hero Remaja. Pada ajang Hero Remaja 2019 tersebut, Meerqeen berhasil mendapatkan juara ketiga. Sampai saat ini, akun Instagram Meerqeen telah memiliki followers sebanyak 1,3 juta.
3. Film yang pernah dimainkan oleh Meerqeen
Serial Melur untuk Firdaus akhir-akhir ini viral. Banyak sekali netizen yang menyukai drama tersebut. Terlebih lagi penonton pun akan kesal ketika melihat tingkah Firdaus yang lebih mencintai Dee daripada istrinya sendiri, Melur.
Selain Melur untuk Firdaus, Meerqeen pun pernah membintangi film dan sinetron lainnya seperti Angkara Cinta, Marry Me Senorita, Malaysian Ghost Stories, Bila Syaitan Berbisik, Kelaster, dan Frontliner.
4. Meerqeen menjadi model
Selain menjadi aktor, ternyata Meerqeen juga seorang model, lho! Banyak foto-fotonya yang diunggah di akun Instagram pribadinya ketika ia menjadi model dalam sebuah brand-brand ternama seperti Gucci, Chanel, Dior, Prada, Calvin Klein, Uniqlo, dan lainnya.
5. Senyumnya bikin salting
Siapa sih yang gak salah tingkah ketika melihat foto-foto Meerqeen walaupun hanya dari media sosial? Apalagi senyumnya yang bikin meleleh.
Begitulah kumpulan foto-foto Meerqeen beserta biodatanya.