Kemarin (5/7/22), episode terbaru 'In The SOOP: Friendcation' yang dibintangi oleh para selebriti yang tergabung dalam Wooga Squad, yakni Park Seo Joon, Peakboy, Choi Wooshik, Park Hyungsik, dan V BTS, baru saja disiarkan.
Dalam episode ke-3 ini, kelima sahabat tersebut memutuskan untuk tidur setelah menjalani hari yang melelahkan. Mereka pun memilih untuk tidur di ruang tamu dan berbaring berdampingan di atas satu kasur dengan lampu yang dimatikan.
Karena program ini direkam pada awal tahun 2022, mereka berlima pun berbagi keresahan dan rencana mereka pada tahun ini sebelum tidur. Choi Woo Sik memulai, "Mari bicarakan target kita untuk tahun 2022."
Ia melanjutkan, "Aku akan mencari kebahagiaan sejati tahun ini. Aku mulai berakting karena menyukainya dan bersenang-senang. Tapi pada suatu titik, itu tidak menyenangkan lagi. Bagaimanapun hasilnya, aku ingin benar-benar bahagia dengan apa yang kulakukan."
Setelah itu, Park Hyungsik pun mulai berbagi harapannya, "Aku ingin melakukan sesuatu yang membuatku bangga pada diriku sendiri, entah itu di OTT (Over The Top) atau hal lain." Ia menambahkan, "Itu menjadi dorongan yang positif bagiku dan kurasa itu yang membuatku ingin terus melakukan hal-hal baru dan menantang diriku."
Sementara itu, saat sampai pada gilirannya berbagi harapan, tiba-tiba suara V menjadi sengau seperti orang yang sedang menangis. Keempat temannya pun langsung heboh dan terduduk di kasur. Di tengah kegelapan, mereka secara bergantian bertanya kepada V mengapa dia menangis, "Mengapa kamu menangis? Apa yang membuatmu sedih?"
V kemudian mengaku, "Banyak hal mengecewakan terjadi tahun ini." Choi Wooshik pun berkata "Kamu kecewa? Tapi tahun lalu telah berakhir", dan Peakboy menambahkan, "Hal-hal baik akan datang."
Choi Wooshik melanjutkan, "Semua orang mengalami tahun-tahun dan waktu-waktu yang buruk. (Tapi) mereka mengatakan orang yang lahir di tahun kuda akan beruntung di tahun harimau hitam. Ambil saja semua dengan keberuntunganku."
Ia mencoba menenangkan V dengan mengatakan "Sejujurnya, Taehyung berada pada usia ketika dia harus mengatasi berbagai momen dan pengalaman yang sulit." Ia menambahkan, "Taehyung, aku menyayangimu."
Duh, sedih juga ya mendengar keluh kesah V. Semoga di tahun ini sang idol lebih bahagia, ya!