Siapa yang tidak tahu webtoon The Secret of Angel? Pasti sudah tidak asing di telinga para pembaca setia webtoon dengan genre romantis ini. Webtoon yang pernah diangkat menjadi drama di Korea ini hingga kini masih berlanjut episodenya. Drama Korea True Beauty sendiri sempat ramai diperbincangkan dan menjadi viral di tahun 2020 lalu. Meski berbeda dengan versi drakornya, sang author bernama Yaongyi tetap melanjutkan jalan cerita yang menarik dan penuh pelajaran berharga didalamnya. Lantas apa saja pelajaran berharga yang dapat di petik dari webtoon satu ini? Simak ulasannya berikut:
1. Mencintai dan menghargai diri sendiri
Dikenal dengan kecantikan parasnya yang mempesona, ternyata sang tokoh utama bernama Jukyung menyimpan rahasia besar dibalik wajahnya itu. Jukyung yang mendapatkan perilaku bullying sedari kecil, kemudian bertransformasi menjadi gadis cantik menjelang usia 20 tahunan. Berkat bantuan dari make up yang menjadikannya 180° berbeda dengan wajah aslinya menjadikan dirinya tampil lebih percaya diri.
Namun, diketahui hingga kini Jukyung masih terus belajar untuk mencintai dan menghargai dirinya sendiri. Karena orang di sekelilingnya tak henti menghujatnya. Pelajaran berharga ini juga harus kita terapkan kepada diri kita sendiri ya bestie. Bagian terpentingnya adalah menjadi diri sendiri.
2. Tidak perlu mendengarkan komentar orang lain
Sosok Jukyung dikenal sebagai influencer yang gemar membuat video tutorial make up di youtube ini tak lepas dari caci maki netizen. Sebab, identitas sebenarnya telah terungkap menjadikan para penggemarnya kecewa karena dianggap menipu dengan make up.
Pelajaran berharga yang dapat kita petik dari webtoon ini yaitu jangan mudah terpengaruh oleh komentar netizen. Tidak perlu sampai mengambil hati setiap komentar orang lain baik secara verbal maupun dari media sosial. Selama menurutmu baik bagimu, maka lanjutkan saja!
3. Motivasi untuk mengembangkan bakat yang dimiliki
Webtoon The Secret of Angel ini juga mengisyaratkan kepada kita untuk terus berkarya dan mengembangkan bakat yang telah dimiliki. Jangan mudah berhenti di tengah jalan dan tetap semangat!
4. Cerminan dunia kerja yang keras
Pelajaran berharga selanjutnya yaitu memberi gambaran kepada kita bahwa dunia kerja itu sangat keras. Sehingga kita dituntut untuk kuat mental dari berbagai tekanan di dunia kerja. Sosok Jukyung yang merupakan influencer seringkali dihadapkan pada situasi sulit yang membuatnya jatuh. Dari sini kita bisa belajar, bahwa tidak perlu sempurna untuk menjadi sukses.
5. Mencintai apa adanya pasangan
Pemeran utama lain dalam serial webtoon TSOA ini yaitu Suho merupakan tokoh favorit pembaca yang merupakan kekasih dari Jukyung. Dikenal memiliki karakter yang penyayang, disisi lain juga mencintai Jukyung apa adanya. Melalui karakter Suho ini kita juga mendapat pelajaran berharga yaitu mencintai apa adanya pasangan. Sebab tidak ada yang sempurna di dunia ini, yang ada hanyalah bersama-sama saling menyempurnakan.
Nah, sekian 5 pelajaran berharga dari webtoon The Secret of Angel yang patut di apresiasi karena kegigihan author mengarahkan cerita yang penuh makna ini. Bagi kamu yang belum menambahkan webtoon ini ke favorit, sebaiknya segera menambahkannya karena webtoon ini sangat rekomen!