Sinopsis The Girl In The Mirror: Serial Horor Spanyol Berselubung Misteri

Hernawan | Priscilla Olga Salim
Sinopsis The Girl In The Mirror: Serial Horor Spanyol Berselubung Misteri
The Girl In The Mirror (Instagram.com/netflixid)

Serial Spanyol The Girl In The Mirror tayang di platform Netflix mulai tanggal 19 Agustus 2022. Hasil karya Sergio G. Sance dan Kike Maillo ini diproduksi oleh Sospecha Films yang juga memproduksi film Jurassic World. The Girl In The Mirror diperankan oleh Mireia Oriol sebagai pemeran utama yang memerankan karakter Alma, lalu ada Claudia Roset, Javier Morgade, Pol Monen, Álex Villazán, Milena Smit, Nil Cardoner, Katia Borlado, Celia Sastre, Elena Irureta, Marta Belaustegui, Mario Tardón, Kandido Uranga, Raúl Tejón, Joxean Bengoetxea, dan Alejandro Serrano.

Sinopsis The Girl In The Miror (dilansir dari trailer dan situs resmi Netflix)

Sekelompok anak sekolah tengah mengikuti study tour. Bus yang ditumpangi Alma (Mireia Oriol) dan teman-temannya diselimuti kabut misterius. Akibat sang supir tidak bisa melihat jalan terjadi guncangan hebat yang mengakibatkan kecelakaan maut yang menewaskan hampir seluruh isi bus. Beruntung, Alma selamat dari kecelakaan itu. Namun tanpa ingatan tentang masa lalunya, terutama momen kecelakaan itu. 

Ia tiba di rumah dengan pikiran yang dipenuhi kenangan aneh. Namun, Alma yakin kenangan itu bukan miliknya. Alma juga sadar ia bisa menyaksikan penampakan-penampakan aneh setelah kejadian itu. Penampakan yang tak bisa ia jelaskan. Penampakan berserta teror itu seolah-olah berusaha mengingatkan Alma tentang kejadian kecelakaan yang dia alami. Alma berusaha mencari jati dirinya yang hilang. Namun ia tetap tidak mempercayai siapapun yang ada di sekitarnya. 

Ternyata selain Alma, ada Tom (Alex Villazan) seorang atlet renang di sekolah Alma yang juga berada di dalam bus itu dan selamat. Tom kurang lebih juga mendapati dirinya memiliki kekuatan seperti Alma. Ia terus dihantui sosok-sosok mengerikan itu. Satu hal yang Alma yakini, kecelakaan itu bukanlah kecelakaan normal. Ada suatu hal misterius di baliknya. Mampukah Alma menemukan jawaban mengenai kejadian tersebut?

Serial ini bergenre supernatural thriller yang dipenuhi aura kelam dan misteri mencekam. Penonton dibawa bertanya-tanya selama 9 episode dengan durasi 60 menit. Dilansir dari bocoran yang diberikan akun instagram Netflix Indonesia (@netflixid) serial The Girl In The Mirror memiliki plottwist yang ngak bakal ketebak penonton. 

Pecinta serial horor dengan plot twist pasti menyukai serial Spanyol satu ini. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak