Film Mencuri Raden Saleh resmi meninggalkan layar bioskop Senin (24/10/2022).
Kabar itu disampaikan langsung oleh akun resmi Mencuri Raden Saleh di sosial medianya.
"Komplotaaan, terima kasih sudah menjadi bagian dari pencurian terbesar abad ini.Kami pamit untuk saat ini. Sampai jumpa di misi selanjutnya!," tulis @mencuriradensalehfilm di Instagram.
Film yang telah tayang selama dua bulan itu berhasil mengumpulkan hingga 2,350,741 penonton di bioskop. Melansir data dari Film Indonesia, Mencuri Raden Saleh menempati posisi ke-7 sebagai film terlaris di 2022.
Mencuri Raden Saleh menceritakan tentang enam anak muda yang merencanakan pencurian lukisan Penangkapan Pangeran Diponegoro karya dari Raden Saleh yang berada di Istana Negara.
Film karya Angga Dwimas Sasongko itu dibintangi oleh para aktor muda berbakat tanah air seperti Angga Yunanda, Iqbaal Ramadhan, Ari Irham, Rachel Amanda, Aghniny Haque, dan Umay Shahab.
Kabar turun layar Mencuri Raden Saleh itu juga mendapat tanggapan dari para pemain.
"Sepanjang saya tumbuh dan besar di industri, saya gak pernah menjalani proses produksi dan promosi se mengesankan ini. Energi kru, energi komplotan, dan energi teman-temannya komplotan juga sangat luar biasa hangatnya. Saya haturkan terima kasih yang sebesar-besarnya dan sampai jumpa," tulis cuitan Umay Shahab yang berperan sebagai Gofar.
Rachel Amanda yang memerankan Fella juga turut memberikan komentar di Instagram."Terima kasih teman-teman atas apresiasinya untuk kami selama ini @mencuriradensalehfilm. Setelah 2 bulan lamanya kami pamit dari bioskop. Sampai ketemu kami lagi di lain waktu!" tulisnya sambil memberikan tag kepada para pemain lainnya.
"Pelukkkkkk semua," tulis Angga Yunanda yang memerankan Ucup, sambil mengunggah ulang tag dari Rachel Amanda.
Sementara itu, Piko yang diperankan oleh Iqbal Ramadhan juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para penggemar yang sudah mendukung mereka selama ini.
"Mencuri Raden Saleh hari ini pamit dari bioskop. Terima kasih karena udah jadi bagian dari Komplotan Raden Saleh.…in the meantime, selamat menikmati sisa-sisa hasil tustel jepretan @jozz_felix dan saya. Credits tercantum di pojok kanan post. NO, THIS IS NOT THE END," tulis @iqbaal.e sambil mengunggah beberapa foto saat di lokasi syuting.
Pada bulan ini, Mencuri Raden Saleh mendapatkan penghargaan pertamanya pada kategori Direction Awards dalam acara Jakarta Film Week 2022. Film tersebut juga masuk dalam 9 nominasi Piala Citra pada Festival Film Indonesia 2022.
Video yang mungkin Anda suka