Drama Korea The Glory sukses raih peringkat #1 di TOP TV Show Netflix di 10 negara. Drama ‘The Glory’ yang dibintangi Song Hye Kyo meledak dan menuai respons yang luar biasa.
Media Korea Selatan Ilgan Sports pada Senin (02/01/2023) menginformasikan bahwa drama ‘The Glory’ yang baru rilis pada 30 Desember 2022 berhasil menempati posisi #1 di 10 negara di seluruh dunia. Pencapaian tersebut berhasil dicapai hanya dalam dua hari setelah perilisannya.
Drama ‘The Glory’ juga sukses menduduki peringkat #5 di TOP TV Show Netflix Global secara global pada tanggal 2 Januari 2023.
Berdasarkan data dari Flix Patrol, drama ‘The Glory’ meraih peringkat #1 di negara Indonesia, Malaysia, Filipina, Qatar, Arab Saudi, Singapura, Korea Selatan, Taiwan, Thailand, dan Venezuela.
Sedangkan drama ‘The Glory’ berada di peringkat #2 di negara Jepang, Hong Kong, Maladewa, Oman, dan Uni Emirat Arab. Di Amerika Serikat, drama ‘The Glory’ mencapai peringkat #6.
Sinopsis Drama Korea 'The Glory'
BACA JUGA: Suami Spek Daddy Sugar, 5 Potret Bunga Zainal Liburan dan Belanja Pakai Uang Sendiri
Drakor The Glory mengisahkan tentang seorang wanita yang jiwanya hancur sejak masa kecilnya. Wanita bernama Moon Dong Eun tersebut kerap kali mendapatkan kekerasan di sekolahnya. Ia harus mempertaruhkan seluruh hidupnya untuk melakukan balas dendam.
Aktris Song Hye Kyo berkesempatan untuk memerankan karakter Moon Dong Eun. Moon Dong Eun yang merubah wajahnya saat dewasa berupaya mempersiapkan balas dendam dengan cermat.
Moon Dong Eun yang sebelumnya bermimpi untuk menjadi arsitek, mengurungkan mimpinya dan menjadi seorang guru. Ia akhirnya menjadi guru dari anak teman sekolahnya dulu.
Balas dendam dimulai dengan Moon Dong Eun yang telah menyiapkan rencana.
BACA JUGA: 5 Suami Artis Ini Dituding Numpang Hidup, Suami Lesti Kejora Jengkel Hingga Ungkap Pekerjaannya
Drama ‘The Glory’ ditulis oleh penulis Kim Eun Sook. Kim Eun Sook sebelumnya pernah bekerja sama dengan Song Hye Kyo untuk drama ‘Descendants of the Sun’ yang sukses mencapai box office.
Sutradara Ahn Gil Ho sebagai pengarah untuk drama ‘The Glory’. Sebelumnya, ia pernah menjadi sutradara untuk drama ‘Happiness’ (2021), ‘Record of Youth’ (2020), ‘Memories of the Alhambra’ (2018), dll.
Sukses meledak sejak penayangannya, drama ‘The Glory’ juga dipersiapkan untuk musim ke-2. Musim ke-2 drama ‘The Glory’ direncanakan akan tayang pada bulan Maret 2023, dengan Song Hye Kyo yang masih menjadi pemeran utama.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.