4 Rekomendasi Anime Musim Dingin 2023, Seru Abis!

Candra Kartiko | Alycia Tracy Nabila
4 Rekomendasi Anime Musim Dingin 2023, Seru Abis!
Anime Campfire Cooking in Another World with My Absurd Skill (twitter.com/muse_indonesia)

Tahun baru dengan beragam anime baru siap untuk menemanimu!

Banyak anime dengan beragam genre yang akan ditayangkan di tahun 2023 ini. Salah satu genre yang paling menjamur tersebut ialah isekai, berfokus mengisahkan tentang sang tokoh utama yang masuk ke dunia paralel atau dimensi lain.

Isekai sendiri menjadi salah satu genre populer yang diminati banyak penggemar dengan imajinasi fantasi yang tak terbayangkan.

Bagi kamu pencinta isekai ataupun sedang membutuhkan rekomendasi tontonan anime baru yang seru, wajib simak artikel berikut ini sampai habis, ya!

BACA JUGA: 6 Judul Drama Korea Terbaru di 2023 yang Dibintangi Pemeran The Glory

1. Tondemo Skill de Isekai Horo Meshi

Campfire Cooking in Another World with My Absurd Skill (twitter.com/muse_indonesia)
Campfire Cooking in Another World with My Absurd Skill (twitter.com/muse_indonesia)

Kalau kamu mencari anime ringan dan santai yang dapat menghiburmu tanpa perlu memusingkan konflik cerita, anime yang satu ini pas banget buatmu!

Memiliki judul Campfire Cooking in Another World with My Absurd Skill dalam bahasa Inggris, anime ini menceritakan tentang Mukouda Tsuyoshi, seorang warga sipil biasa yang memasuki dunia lain secara tidak sengaja karena terjebak dalam "Pemanggilan Pahlawan".

Petualangan di dunia barunya pun ia andalkan dengan keahlian uniknya yaitu "Belanja Online" yang memungkinkannya bisa memesan berbagai barang dari Jepang, terutama bahan makanan. Di anime ini, kamu akan menyaksikan banyak hidangan masakan enak yang mampu menggugah rasa lapar, loh.

2. Tensei Oujo to Tensai Reijou no Mahou Kakumei

The Magical Revolution of the Reincarnated Princess and the Genius Young Lady (twitter.com/muse_indonesia)
The Magical Revolution of the Reincarnated Princess and the Genius Young Lady (twitter.com/muse_indonesia)

Anime The Magical Revolution of The Reincarnated Princess and The Genius Young Lady ini mengisahkan Putri Anisphia dan wanita bangsawan bernama Euphyllia yang hidup bersama untuk meneliti sihir.

Putri Anisphia yang terkenal akan kemampuannya dalam bertarung dan tidak memiliki sihir sedangkan Euphyllia memiliki apa yang diinginkan Putri Anisphia, tetapi ia tidak bisa mendapatkan apa yang ia mau.

Kerja sama antara keduanya yang saling melengkapi dikemas dengan alur cerita yang menarik, ditambah dengan eksperimen dan unsur komedi ringan dalam keluarga kerajaan ini cocok untuk menghiburmu!

BACA JUGA: Adakan Konser di Dome Jepang, Tiket Stray Kids Ludes Hanya Dalam 3 Menit

3. Eiyuuou, Bu wo Kiwameru Tame Tenseisu

Reborn to Master the Blade: From Hero-King to Extraordinary Squire (twitter.com/muse_indonesia)
Reborn to Master the Blade: From Hero-King to Extraordinary Squire (twitter.com/muse_indonesia)

Bereinkarnasi di masa depan dan berubah gender?

Anime Reborn to Master the Blade: From Hero-King to Extraordinary Squire ini menceritakan tentang seorang raja pahlawan yang sangat berjasa di kerajaannya dan bereinkarnasi menjadi seorang putri dari keluarga kesatria terkenal.

Tak ingin lagi menjalani kehidupan seperti dulu yang berpusat pada rakyatnya, ia berdedikasi untuk menguasai seni bela diri dan akan bertarung tanpa menyandang pangkat apa pun di kehidupan barunya.

BACA JUGA: Potret Indonesia Muncul di The Last of Us, Penggambarannya Picu Pro Kontra

4. Ningen Fushin no Boukensha tachi ga Sekai wo Sukuu you desu

Ningen Fushin: Adventurers Who Don't Believe in Humanity Will Save the World (twitter.com/muse_indonesia)
Ningen Fushin: Adventurers Who Don't Believe in Humanity Will Save the World (twitter.com/muse_indonesia)

Berbeda dengan ketiga anime sebelumnya yang isekai, anime dengan judul Ningen Fushin: Adventurers Who Don't Believe in Humanity Will Save the World ini merupakan anime fantasi yang menceritakan kisah empat petualang yang bertemu secara tidak sengaja hingga memutuskan untuk membuat party bersama.

Memiliki masa lalu yang sama yaitu sebagai korban pengkhianatan dari orang terdekat membuat keempat petualang tersebut tak ingin memercayai orang lain dan dikhianati lagi. Dengan membentuk party Penyintas, mereka pun memulai lembaran hidup baru bersama dan bertualang mengalahkan para iblis.

Nah, itulah dia empat rekomendasi anime musim dingin di tahun 2023 yang tentunya sangat menarik untuk ditonton. Alur ceritanya yang seru dan anti-mainstream ini sayang banget kalau terlewatkan! Kamu bisa menyaksikan semuanya secara legal di berbagai situs streaming online seperti Muse Indonesia, ya.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak