Paspor Bunda Corla Tak Sengaja Terintip, Netizen Bikin Nikita Mirzani Kicep

Haqia Ramadhani
Paspor Bunda Corla Tak Sengaja Terintip, Netizen Bikin Nikita Mirzani Kicep
Kolase potret Bunda Corla dan Nikita Mirzani. (Instagram)

Perbicangan tentang sosok Bunda Corla seakan belum usai. Kali ini seorang netizen menyoroti perihal kabar paspor milik Bunda Corla.

Hal itu terungkap ketika akun Instagram @lambegosiip mengunggah foto serta video seorang wanita yang disebut adalah anak Bunda Corla. Sebagaimana diketahui jika anak perempuan BUnda Corla memang tak ingin terekspos ke publik.

BACA JUGA: Nunung Akui Idap Kanker Payudara: Ya Allah Ujian Apa Lagi

"Yang bilang Bunda laki-laki wajib lihat ini sih," bunyi keterangan dari unggahan itu dikutip Yoursay.id, Kamis (02/02/2023).

Perdebatan mengenai jenis kelamin Bunda Corla pun muncul lagi dalam kolom komentar unggahan tersebut. Berbagai tanggapan dituliskan oleh netizen tetapi ada satu komentar yang menjadi sorotan.

Netizen ini mengatakan kalau sempat tak sengaja mengintip isi paspor milik Bunda Corla. Menurut pengakuan netizen tersebut, nama asli Bunda Corla yang tertera dalam paspor bisa membuat Nikita Mirzani dan para haters kicep.

"Orang tadi pas live ga sengaja keliatan passportnya aslinya Priscilla Corla Cintya namanya," komentar netizen itu.

Netizen lain langsung merespons dengan mencolek Nikita Mirzani yang dianggap sudah memfitnah Bunda Corla karena meragukan gender selebgram ini.

"Memang nama asli beliau. Si Niki malah ngefitnah bunda dengan nama indra," balas netizen yang lain.

BACA JUGA: Pak RT Rumah Tiko Terkejut dengan Sikap Ibu Eny, Ungkap Dulu Tidak Pernah Begini

Sebelumnya, Nikita Mirzani secara terang-terangan menyebut jika Bunda Corla adalah seorang laki-laki. Ia juga mengatakan kalau anak yang diakui oleh Bunda Corla bukan dilahirkan olehnya.

"Bukan bunda, dia itu laki-laki sebenarnya," kata Nikita Mirzani di kawasan Mampang, Jakarta, Jumat (20/1/2023).

"Itu adopsi, dia punya anak dari temannya. Bagaimana dia melahirkan, orang rahim dia nggak punya. Dia bukan mandul ya, tapi tidak punya rahim," terangnya.

Bahkan Nikita Mirzani juga meminta Bunda Corla untuk melakukan uji jenis kelamin di rumah sakit agar membuktikan identitas aslinya perempuan atau laki-laki. Bunda Corla sendiri dalam sebuah live-nya pernah menyinggung terkait orang yang mengorek-orek gendernya. 

"Itu bisa dituntut ke pengadilan. Kenapa? Urusan gender tuh urusan orang. Enggak boleh sebenernya apalagi bongkar-bongkar dia siapa segala macam itu nggak boleh. Di Jerman enggak boleh kayak gitu. Itu privasi," ungkap Bunda Corla dalam siaran langsung di Instagramnya.

Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak